Soal Dukungan Pilgub, IMB: DPD Hanya Melaksanakan Perintah

Ketua DPD Gerindra Sulsel, Idris Manggabarani

MAKASSAR, SULSELEKSPRES.COM – Penentuan kebijakan dalam aturan main partai politik tentu bukanlah keputusan akhir bagi Ketua DPD partai, apalagi dalam hal memastikan usungan partainya.

Ketua DPD Partai Gerindra Sulsel Idris Manggabarani (IMB), mengaku hanya melaksanakan apa yang menjadi perintah dari DPP, namun terkait ada perubahan atau dukungan digoyang itu sudah bukan keputusan dirinya, sebab keputusan yang fainal adalah di tangan dinginnya Ketua Umum DPP Partai Gerindra Prabowo Subianto.

“DPD hanya melaksanakan perintah,” beber politisi Gerindra Sulsel itu, saat dihubungi melalui whatsappnya oleh Sulselekspres.com, Selasa (19/12/2017).

Bahkan disinggung mengenai apakah ada perubahan untuk dukungan partai yang berlambangkan garuda merah itu,
“Yang pastikan berubah apa tidak itu ada di pak Prabowo,” ujarnya.

Sebelumnya IMB, menilai selama ini Gerindra Sulsel sudah mulai jalan, semenjak usai deklarasi belum lama ini hingga hari ini sudah siap menghadapi segala proses untuk paket Prof-Andalan.

“Bukan persiapan lagi kita udah jalan,” ungkap politisi Gerindra Sulsel itu, saat dikonfirmasi Sulselekspres.com melalui whatsappnya, Selasa (19/12/2017).

Bahkan ditanya mengenai apakah Gerindra Sulsel sudah siap untuk menghadapi proses pendaftaran di KPU untuk duet Prof-Andalan?

“Siap aja kalau waktunya kita akan mendaftarkan beliau (Prof-Andalan),” pungkasnya.