32 C
Makassar
Friday, April 19, 2024
HomeMetropolisPeresmian Tol Layang Pettarani Belum Jelas, Masyarakat Diharap Bersabar

Peresmian Tol Layang Pettarani Belum Jelas, Masyarakat Diharap Bersabar

- Advertisement -

MAKASSAR, SULSELEKSPRES.COM — Beberapa kali tertunda, peresmian Tol Layang Pettarani hingga saat ini masih menunggu kepastian. Hal ini membuat masyarakat mulai resah karena hampir setiap hari, sepanjang jalan A. P. Pettarani terjadi kemacetan.

Direktur Utama PT Bosowa Marga Nusantara, Anwar Toha berharap agar masyarakat bersabar. Karena memang pembangunan Tol Layang ini salah satu tujuannya untuk mengurangi kemacetan.

“Jangan cuma menuntut macetnya saja. Kan lagi serius kita kerja di bawah itu. Ini kan sudah mulai bagus. Sudah mulai di aspal. Luar biasa itu karena merupakan tanggung jawab kita kalau yang di bawa itu,” kata Anwar, Minggu (20/12/2020).

Untuk pengerjaan jalan yang di bawah, Anwar menargetkan bisa selesai di bulan Desember ini. Karena hingga saat ini juga masih diperbaiki dan dibersihkan bekas galiannya.

“Dengan berfungsinya Tol Layang itu bisa yang mau ke Sungguminasa ya kita himbau di tol layang di atas. Yang mau ke Hertasning, dia lewat di atas saja. Nda usah di bawah,” lanjutnya.

Anwar Toha berharap, paling lambat pertengahan Januari sudah bisa dioperasikan. Dengan pertimbangan 2020 sudah dipenghujung tahun. Yang bisa dikatakan waktunya akan cukup singkat sehingga tidak akan terasa.

“Ini mau dioperasikan, inikan masih menunggu  meminta Presiden. Katanya mau meresmikan. Tapi sampai hari ini kayaknya Pak Presiden sangat sibuk,” ujar Anwar Toha.

Anwar Toha, menjelaskan, pihaknya terus mengupdate setiap minggu agar Tol Layang Pettarani yang merupakan satu-satunya di Indonesia Timur bisa diresmikan secepatnya.

“Tol Layang Pettarani sebagai ikon barunya Makassar, informasi akan diresmikan langsung. Nanti kita lihat perkembangannya bagaimana karena secara itu kan sudah selesai, sisa dibawa,” ungkapnya

Sementara itu, Anwar juga berharap agar setelah diresmikan, Tol Layang Pettarani dapat segera dioperasikan.

“Paling uji coba mungkin ada 1 minggu 2 minggu sebelum penetapan tarifnya. Jadi mungkin bisa diuji coba lah dulu,” tuturnya.

spot_img

Headline

Populer

spot_img