MAKASSAR – Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di 12 Kabupaten Kota di Sulawesi Selatan (Sulsel) 2018 mendatang, membuat DPD Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI) Sulsel, memasang target khusus.
Ketua DPD PKPI, Suzana Zaharuddin mengaku tidak mau kalah di sejumlah Pilkada serentak 2018 mendatang.
“Yang mana mau menang PKPI akan ke situ, kita kan bukan mau main- main tapi kita mau menang,” kata Suzana Kaharuddin, saat di hubungi melalui telepon seluler, oleh sulselekspres.com Selasa (12/9).
Meskipun masih menunggu hasil survei sebagai sarat untuk memberikan rekomendasi kepada Bakal Calon (Balon) di Pilkada tersebut.
“Kita akan keluarkan rekomendasi tapi kita akan melihat hasil survei dulu. Di semua daerah,” ujarnya.
Bahkan Ia, berharap kepada Balon yang akan di usungnya di 12 Kabupaten Kota tersebut bisa menjaga dan membesarkan PKPI di daerahnya.
“Harus yang bisa memperhatikan PKPI. Kita mau yang memperhatikan PKPI nanti kalau sudah menang,” tutupnya.