MAKASSAR, SULSELEKSPRES.COM – Tim Gabungan Basarnas berhasil menemukan satu korban KM. Arista yang dinyatakan hilang sejak empat hari lalu. Penemuan mayat korban tersebut ternya tidak jauh dari pelabuhan Poetre Makassar.
Dengan demikian korban KM. Arista yang dinyatakan hilang, kini pada hari ke empat, Sabtu (16/6/2018) korban, Ramla Tahir (4) berhasil ditemukan.
Berdasarkan keterangan Humas Basarnas Makassar, Hamsidar mengaku, korban ditemukan di jarak 4 NM dari Pelabuhan Paotere, dalam kondisi meninggal dunia.
Baca:Â Korban Meninggal Kapal Tenggelam Dari Barrang Lompo Sebanyak 13 Orang
“Penemuan korban pukul sepuluh lewat dua tiga dan dievakuasi ke RS Bhayangkara,” ujarnya.
Atas penemuan tim gabungan Sar pada hari ke 4, data korban meninggal dunia sebelumnya berjumlah 16 orang berubah menjadi 17 orang.
“Dengan penemuan ini berarti korban MD bertambah satu menjadi tujuh belas orang,” kata Kabid Humas Polda Sulsel, Kombes (Pol) Dicky Sondani.
Baca:Â Pencarian Korban Kapal Tenggelam, Basarnas Kerahkan Penyelam
Dengan demikian korban KM. Arista masih tersisah satu orang lagi. Namun setelah ditemukan satu korban tersebut tim gabungan basarnas sudah bisa mengidetifikasi bahwa korban yang masih dalam proses pencarian tersebut yakni Risda.
Untuk diketahui sampai saat ini, jenasah Ramlah Tahir sudah berada di RS Bhayangkara dan tidak lama lagi akan diserahkan ke rumah duka.
Penulis: Agus Mawan