Home Ragam Alasan Pria Zaman Sekarang Enggan Cepat Nikah

Alasan Pria Zaman Sekarang Enggan Cepat Nikah

0
Alasan Pria Zaman Sekarang Enggan Cepat Nikah

SULSELEKSPRES.COM – Sudah menjalin hubungan bertahun-tahun dengan seorang pria tapi dia nggak kunjung melamarmu?. Bahkan, setiap kali membahas soal pernikahan, dia selalu menghindar? Situasi seperti ini kadang bikin stres wanita, tak jarang pula mengalami hubungan yang tak baik.

Setiap wanita yang dicintai pastinya ingin diberi kepastian. Kepastian akan dibawa kemana hubungan yang sudah dibangun. Tapi seorang pria bisa memiliki alasan sendiri kenapa tak mau cepat-cepat menikah.

Di Indonesia sendiri, faktor seperti perbedaan budaya dan adat disuatu daerah menjadi momok lain pula loh bagi kaum pria. Tapi girl! bukan masalah itu yang akan kita bahas yah…

Berikut beberapa alasan mengapa pria di zaman sekarang ngga buru-buru menikah:

Masih Sibuk dengan Prioritas Lain

Mungkin ada prioritas lain yang butuh perhatian lebih saat ini. Bisa jadi karena masih fokus membangun usaha atau karier. Atau karena ingin memberi perhatian lebih banyak pada keluarganya. Zaman sekarang, tantangan hidup makin berat saja, jadi kadang seorang pria memilih untuk tak buru-buru menikah dulu karena ingin membereskan hal lain.

Pekerjaan Belum Menjanjikan

Menghidupi diri saja masih belum bener, bagaimana nanti harus menghidupi orang lain? Kira-kira itu yang dipikirkannya. Ketika merasa belum memiliki pekerjaan yang menjanjikan, ia bisa memilih untuk menunda pernikahan daripada mengambil risiko akan menyusahkan orang yang dicintainya.

Merasa Nyaman dengan Status Hubungan Saat Ini

Ada keraguan dan kekhawatiran yang dimilikinya. Ia ragu belum bisa membahagiakanmu kalau sudah jadi suami istri nanti. Ia khawatir dia belum cukup baik dan sempurna untukmu. Sehingga dia lebih memilih untuk bertahan di status hubungan saat ini. Dia juga belum tahu pasti kapan benar-benar siap untuk melangkah ke pelaminan.

Ada Masalah di Masa Lalu Belum Terselesaikan

Sesuatu atau masalah di masa lalu ada yang belum terselesaikan dengan baik. Menunda pernikahan jadi caranya untuk memiliki lebih banyak waktu menyelesaikan masalah tersebut. Bisa jadi saat ini dia fokus untuk menuntaskan banyak hal yang tertunda. Dengan begitu, dia akan lebih siap untuk melangkah ke pelaminan bersamamu nantinya.

Tapi setiap pria pasti punya alasan dan persoalan sendiri yang menyangkut kapan waktu yang tepat untuk menikah. Penting untuk tetap berpikir dengan kepala dingin dan berkomunikasi dengan baik soal ini. Yah Girl!

Sumber: Vemale