30 C
Makassar
Friday, March 29, 2024
HomeParlemanAmir Uskara masuk Nominasi Wakil Rakyat Terbaik 2018

Amir Uskara masuk Nominasi Wakil Rakyat Terbaik 2018

- Advertisement -
- Advertisement -

JAKARTA, SULSELEKSPRES.COM -Anggota DPR RI dari daerah pemilihan Sulsel, HM. Amir Uskara masuk dalam nominasi Wakil Rakyat terbaik tahun 2018 versi Panggung Indonesia.

CEO dan Founder Panggung Indonesia Ichwanuddin Siregar menjelaskan bahwa nama – nama Anggota DPR RI yang masuk nominasi Wakil Rakyat terbaik dilakukan berdasarkan seleksi dari tim Panggung Indonesia.

“Dari sekian nama yang masuk tim seleksi, PI akhirnya finalisasi menetapkan hanya delapan nama untuk wakil rakyat terbaik tahun ini. Sementara untuk penetapan peringkat nama hanya berdasarkan urutan abjad,” ujar Ichwanuddin Siregar, melalui rilis yang diterima Sulselekspres.com Kamis (5/7/2018).

BACA: Amir Uskara Sebut FMI Inovasi Pendidikan Politik Keren

Selain itu, pembacaan nominasi tersebut akan dilakukan sekaligus peluncuran buku Wakil Rakyat terbaik pada Agustus 2018 mendatang. Ichwanuddin menjelaskan

Ichwanudin Siregar mengatakan, semua persiapan mulai dari proses pemilihan hingga pembuatan buku Wakil Rakyat Terbaik 2018 sudah dirampungkan.

“Semua persiapan sudah selesai sesuai dengan jadwal. Tinggal pelaksanaannya saja,” katanya.

Selain Amir Uskara yang juga Sekretaris Fraksi PPP DPR RI, ada tujuh nama naminasi Wakil Rakyat terbaik di antaranya Agus Hermanto (Fraksi Partai Demokrat), Aziz Syamsuddin (Fraksi Golkar), Hendrawan Supratikno (Fraksi PDIP), dan Inas Nasrullah Zubir ( Fraksi Hanura).

Selain nama di atas, juga masuk nominasi Wakil Rakyat Terbaik 2018 versi Panggung Indonesia adalah Irma Suryani Chaniago (Fraksi Nasdem), Nihayatul Wafiroh (Fraksi PKB) dan Viva Yoga Mauladi (Fraksi PAN).

BACA JUGA :  Andi Rio Bangun Sinergitas Bersama Polri
spot_img

Headline

Populer