Bertandang Ke Markas Persib, PSM Tak Pasang Target

Pelatih Kepala PSM Makassar, Robert Rene Alberts/ IST

MAKASSAR, SULSELEKSPRES.COM – PSM Makassar bakal melakoni laga terakhir di Piala Presiden 2018 melawan tuan rumah Persib Bandung, Jumat (26/1/2018).

Pelatih PSM Makassar, Robert Rene Albert mengaku hanya membawa sebagian punggawanya dimana lebih didominasi oleh pemain muda.

“Kami akan menggabungkan tim dengan pemain muda juga pemain baru untuk. Kami bawa Zulkifli kapten. Total ada lima pemain yang akan starter,” ungkap  Robert belum lama ini.

Seperti diketahui, di dua laga sebelumnya PSM menelan kekalahan dan dipastikan tidak lolos di babak perempat final. Robert pun mengaku pertandingan kali ini, dia tidak memasang target yang tinggi.

Pelatih asal Belanda ini menganggap bahwa Piala Presiden 2018 sebagai ajang latihan lantaran tidak masuk dalam program pramusimnya.

“Mungkin kalian tidak paham dengan rencana pramusim kami. Kami memang lebih fokus di Makassar Super Cup dan tidak tertarik bersaing di Piala Presiden. Kami hanya menyiapkan itu sebagai sarana latihan saja dan Super cup merupakan planing kita,” jelasnya.

Penulis: Muhammad Adlan