SULSELEKSPRES.COM – Joko Widodo (Jokowi) dikabarkan mengajak rivalnya, Prabowo Subianto untuk menggelar pertemuan guna menjaga tali silaturahmi pasca Pilpres 2019.
“Tadi siang saya sudah mengutus seseorang untuk bertemu dengan beliau ya agar kita bisa berkomunikasi dan kalau bisa bertemu,” ungkap Jokowi dikutip dari Antara, Kamis (18/4/2019).
Jokowi menjelaskan pertemuan itu dilakukan untuk menjelaskan kepada rakyat bahwa Pemilu 2019 selesai dengan lancar, aman, dan damai.
BACA: Sandiaga Uno Setuju Sikap Prabowo Sujud Syukur Kemenangan, Tapi…
“Sudah sering saya sampaikan bahwa persahabatan dan silaturahmi kami semuanya, saya dan Pak KH Ma’ruf Amin tidak akan putus dengan Prabowo-Sandi,” kata Jokowi.
Disisi lain, Prabowo Subianto kembali mendeklarisakan kemenangan untuk ketiga kalinya, namun kali ini ia tampil bersama wakilnya Sandiaga Uno, Kamis (18/4/2019) sore.
“Kami mendeklarasikan kemenangan sebagai presiden dan wakil presiden berdasarkan perhitungan real count lebih dari 62 persen,” kata Prabowo.
BACA: ‘Hilang’ Setelah Pencoblosan, Sandiaga Uno: Maaf Belum Bisa Mendampingi Bapak
Dalam deklarasi tersebut, Sandiaga berdiri di samping kiri Prabowo. Sementara di samping kanan Prabowo berdiri Amien Rais. Di sekitar mereka berdiri para pendukung 02 lainnya.
Prabowo memberikan pernyataan dengan membaca teks yang sudah disiapkan. Sepanjang Prabowo berbicara, Sandiaga tampak lebih banyak tertunduk.
Penampilan Prabowo dan Sandiaga kali ini adalah pertama kali di hadapan publik pascapemungutan suara Pemilu 2019, Rabu (17/4/2019).