DPP PKS Gelar Launching Hari Aspirasi dan UU Pemilu 2019 

MAKASSAR –  Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) mengelar Launching Hari Aspirasi dan Undang-undang Pemilu 2019, di Gedung  Tower DPRD Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel), Jalan Sumoharjo Makassar, Sabtu (23/9).

Ketua Fraksi DPR RI PKS, Jazuli Juwaini, mengaku kegiatan launching ini merupakan bagian dari pada mensukseskan Pemilihan Umum (Pemilu) 2019 mendatang.

“Jangan takut UU Pemilu 2019 ini, akan mempermudah bagi kita semua untuk terpilih kembali sebagai anggota DPR,” ujar  Anggota DPR-RI itu, dalam sambutannya di hadapan seluruh pengurus DPW, dan DPD PKS se-Sulsel.

Lanjutnya,  menegaskan kepada seluruh anggota fraksi se-Sulsel, agar jangan sampai kehilangan kursinnya pada Pemilihan Legislatif (Pileg) 2019 mendatang, bahkan bila perlu kita harus menambahkan jumlah kursi tersebut.

“Mengingat jumlah kursi itu. Maka tidak ada kader yang lain untuk di pilih oleh masyarakat selain kader PKS. Maka kita semua harus memperhatikan masyarakat,” katanya menambahkan.

Dalam launching tersebut dihadiri langsung oleh Ketua Fraksi DPR RI, Jazuli Juwaini, yang didampingi langsung oleh Anggota DPR RI Sutiyono, dan Anggota DPR RI,  Akmal Pasluddin.

Sementara dalam kegiatan tersebut, dihadiri juga seluruh anggota fraksi DPRD Provinsi Sulsel, anggota fraksi DPRD Kabupaten Kota,  se-Sulsel dan pengurus DPD PKS se-Sulsel.