Empat Peserta di Kupang Lolos Seleksi Final Pemain Muda PSM

Foto: Ist

MAKASSAR, SULSELEKSPRES.COM – PSM Makassar melakukan persiapan serius untuk Liga 1 U-19 musim 2018 dengan melakukan pencarian bakat di beberapa tempat, termasuk Tulehu, Maluku.

Pada musim 2017, tim U-19 PSM Makassar memang gagal total. Mereka tak mampu melaju ke babak delapan besar Liga 1 U-19.

Baca: Ini Alasan Hasim Kipuw Ingin Bela PSM Makassar

Hal itu mendorong manajemen untuk mencari bakat lebih hebat di Kupang (Nusa Tenggara Timur), Tulehu (Maluku), Kendari (Sulawesi Tenggara), Mamuju (Sulawesi Barat), dan Makassar (Sulawesi Selatan).

Baca: Tak Perpanjang Kontrak di Bali United, Comvalius Berlabuh ke PSM ?

Di Tulehu, Kendari, dan Kupang, tim pencari bakat PSM bakal melakukan pencarian dari 25 hingga 26 November 2017.

Dari Kupang sendiri sudah terpilih empat orang untuk mengikuti seleksi final di Makassar “Rico dari pulau Alor, Dominicus dari pulau Sumba, Fredrick laata dari pulau Alor, dan Flabiano dari Belu,” kata Andi Wina Media Official PSM saat dikonfirmasi,Sabtu (25/11/2017).