MAKASSAR, SULSELEKSPRES.COM – PSM Makassar dipastikan dalam kondisi terbaik saat menghadapi Persija Jakarta pada laga lanjutan Liga 1 2018, Jumat (6/7/2018) mendatang.
“Hasil yang kami dapat pada dua uji coba itu, pemain tampil sesuai apa yang saya inginkan. Saya juga puas karena tidak ada pemain yang cedera lagi,” ungkap Pelatih PSM Makassar Robert Rene Albert
Saat menghadapi Bambang Pamungkas Vs,, Robert pun yakin skuatnya bisa menampilkan permainan aktraktif saat dijamu
“Dari uji coba, saya sudah punya bayangan soal kerangka tim. Tapi, itu juga tergantung pada kondisi terakhir pemain nanti,” ucapnya.
Khususnya dua pemain yang baru pulih dari cedera, yakni Ardan Aras dan Bruce Djite. “Senang melihat Ardan tampil selama 90 menit. Memang dia masih terlihat lamban. Tapi, itu hal yang normal buat pemain yang baru pulih dari cedera,” imbuh Robert.
Penulis: Muhammad Adlan