MAKASSAR, SULSELEKSPRES.COM – PSIS Semarang tak mau kembali gagal memenangkan pertandingan saat bertemu PSM Makassar pada laga lanjutan BRI Liga 1 pekan ketiga belas yang akan dilangsungkan di Stadion Maguwoharjo Sleman, Senin (22/11/2021) malam.
PSIS Semarang membutuhkan poin penuh agar tak tergelincir atau keluar dari posisi lima besar klasemen sementara saat ini.
PSIS memang harus berhati-hati. Bahkan, jika kalah, PSM punya peluang menggeser PSIS meski saat ini skuad Juku Eja berada di posisi 9.
PSIS dan PSM hanya terpaut tiga poin. PSIS punya koleksi 20 angka, sementara PSM punya 17 angka.
Dengan demikian, pertandingan kedua tim ini diprediksi akan berjalan sengit.
Belum lagi catatan pertemuan terakhir kedua tim terjadi di babak delapan besar Piala Menpora 2021 lalu.
Saat itu, laju PSIS dikandaskan PSM di babak delapan besar lewat adu penalti. Pertemuan kembali kedua tim di putaran pertama BRI Liga 1 ini adalah momentum bagi PSIS untuk membalas kekalahan.
Mampukah PSIS membalas kekalahan tersebut?
Pelatih kepala PSIS Semarang, Imran Nahumarury mengatakan sejauh ini persiapan tim cukup oke. Baik dari sisi mental maupun fisik.
Meskipun, jeda pertandingan berjarak sangat dekat dari pertandingan sebelumnya saat seri menghadapi Persikabo 1973 2-2.
BRI Liga 1 2021/2022 bakal melanjutkan pertandingan pekan ke-13 hari ini, Senin (22/11/2021).

Tiga Laga Awali Pekan Ini
Ada tiga laga yang bakal memulai awal pekan ini, termasuk duel PSIS Semarang versus PSM Makassar di Stadion Maguwoharjo, Sleman.
PSIS saat ini berada di posisi kelima dengan 20 poin. Sementara sang lawan masih tertahan di papan tengah atau posisi kesembilan dengan selisih tiga poin.
Pelatih PSIS Semarang Imran Nahumarury memaparkan jika timnya sudah melakukan evaluasi dan optimistis untuk curi poin.
Menjelang pertandingan, pelatih PSIS Semarang Imran mengungkapkan jika timnya siap menghadapi pertandingan besok.
“Semua kekurangan tim sudah kami perbaiki dan semoga tidak terjadi lagi laga di pertandingan besok. Intinya para pemain sudah siap Curi poin penuh dalam laga besok,” kata Imran dalam Pre Match Press Conference virtual, Minggu (21/11/2021).
Legenda Persebaya Surabaya itu memaparkan jika sang lawan, yakni Laskar Juku Eja punya gaya bermain yang selalu menyerang.
Untuk itu pelatih yang berasal dari Tulehu itu menyiapkan strategi khusus untuk pertandingan besok.
“Kami sudah menyiapkan pola-pola strategi dalam laga lawan PSM besok, para pemain juga sudah siap bertempur. Seperti yang selalu saya katakan, Setiap laga adalah laga Final. Jadi 3 Poin adalah Mutlak,” ungkap Imran.
Jadwal BRI Liga 1 2021/2022 hari ini:
Persipura Jayapura versus Persikabo 1973
PSS Sleman versus Bhayangkara FC
PSIS Semarang versus PSM Makassar