Ketua PMI Palopo Di Sambangi Ratusan Warga, Ada Apa ?

Palopo – Ratusan masyarakat datang bergantian ke kediaman Ketua PMI Palopo, Haidir Basir dengan membawa KTP untuk mendorong Haidir Basir maju pada Pilwali Kota Palopo pada 2018 mendatang.

Hal ini mereka lakukan setelah mendengar kabar beberapa waktu lalu bahwa isu petahana hanya akan melawan Kotak kosong di Pilwali Palopo.

Menurut salah seorang warga yang sempat menyampaikan kepada tim pemenangan Haidir Basir bahwa warga datang dengan rombongan dari To’bulung atas inisiatif sendiri.

“Kami siap bergerak ke bawah membantu Pak Haidir Basir mengumpulkan KTP sebanyak-banyaknya jika nantinya Pak Haidir tidak dilirik oleh partai politik,”ungkapnya.

Sekedar diketahui bahwa kehadiran masyarakat ini mulai berdatangan dari pagi dan sampai sore tadi menjelang magrib masih ada beberapa orang yang menyerahkan KTP-nya.

Juru bicara Haidir Basir Afrianto mengatakan terkejut setelah beberapa warga menelpon ke sekretariat tim akan datang membawa KTP dan mendorong Haidir Basir untuk tetap maju sebagai calon walikota palopo.

“Ini murni usulan rakyat, tentu ini menjadi support dan kekuatan tersendiri bagi kami karena antusias warga yang besar terhadap pak haidir basir,” tambah Afrianto.

Terkait soal isu kotak kosong, Haidir Basir tetap optimis akan menggunakan jalur partai untuk maju dalam perhelatan pilkada palopo 2018.

“Kami masih sangat optimis bahwa partai politik akan mengusung Haidir Basir maju pada pilkada palopo 2018, apa lagi dengan antusias masyarakat seperti ini, partai politik tentu menjadikan pertimbangan besar,” ungkap Afrianto.

“Insha allah pada hari sabtu mendatang, kami bersama tim pemenangan akan menyatakan sikap politik kami terkait dengan isu kotak kosong, karena besok masih ada ratusan warga yang akan berkunjung ke kediaman haidir basir menyerahkan ktp,” tandas Afrianto.