26 C
Makassar
Thursday, March 28, 2024
HomeMetropolisLibur Panjang, Basri Rakhman: ASN Jangan Lengah

Libur Panjang, Basri Rakhman: ASN Jangan Lengah

PenulisSelfi
- Advertisement -
- Advertisement -

MAKASSAR, SULSELEKSPRES.COM – Plt Kepala Badan Kepegawaian dan Pengelolaan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Makassar, Basri Rakhman menghimbau kepada para Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk tidak lengah pada masa libur panjang.

“Jadi selama libur panjang ini ASN dilarang mengunjungi daerah zona merah karena akan sangat membahayakan bagi mereka,” kata Plt BKPSDM Kota Makassar, Basri Rakhman.

Basri mengungkapkan bahwa waktu libur merupakan waktu beristirahat dan idealnya digunakan untuk kegiatan yang produktif dalam mencegah penularan virus Covid-19.

“Yang paling penting itu adalah libur tetapi tetap siaga. Baik terhadap penularan Covid-19, maupun tugas-tugas atau perintah dari pimpinan, ” ungkapnya.

Plt BKPSDM Kota Makassar juga menegaskan perlunya para ASN tetap siap siaga dalam hal menerima tugas yang bisa kapan saja diberikan oleh pihak pimpinan.

spot_img

Headline

Populer