Live Streaming Burnley vs Manchester United (MU): Pembuktian Mourinho yang Terancam Dipecat

Jose Mourinho/Gety Images (Internet)

SULSELEKSPRES.COM – Laga pekan keempat Liga Primer Inggris 2018/2019 antara Burnley vs Manchester United (MU) akan menjadi pembuktian Jose Mourinho.

Kabar tak sedap datang jelang laga ini. Kabar berhembus kalau The Special One, julukan Morinho telah diultimatum para petinggi klub bahwa dia akan dipecat jika gagal membawa MU meraih kemenangan dipertandingan ini.

Baca: Jadwal Live Streaming Cardiff City vs Arsenal: Kembalinya Mesut Ozil

Laga ini berlangsung di Turf Moor, Markas Burnley, Minggu (2/9/2018) pukul 22.00 WIB. Mourinho wajib membawa timnya menang guna menepis cibiran serta ancaman pemecatan dirinya.

Dilansir dari Sindonews.com, Mourinho saat ini berada di bawah tekanan setelah timnya menelan dua kekalahan beruntun di Liga Primer Inggris 2018/2019. Pada pekan kedua, mereka kalah 2-3 atas tuan rumah Brighton, kemudian dibantai 0-3 dari tim tamu Totthenham Hotspur pada di pekan ketiga. Hasil minor itu menempatkan The Red Devils di peringkat 13 klasemen sementara dengan koleksi tiga poin dari tiga pertandingan yang sudah dilakoni.

Mourinho sendiri tampak masih percaya diri anak asuhnya segera bangkit saat menghadapi Burnley.

Baca: Jadwal Pertandingan dan Siaran Langsung Sepakbola Premier League dan La Liga Malam Ini

“Saya adalah salah satu pelatih klub terhebat di dunia dan pelatih terhebat di dunia. Saya ulangi, saya telah memenangkan delapan gelar (sebagai seorang manajer). Saya satu-satunya pelatih di dunia yang mampu memenangkan liga paling kompetitif di Eropa yang pernah juara di Italia, Spanyol, dan Inggris.”

“Dan karena itu, pertandingan melawan Burnley bukan menjadi pertandingan yang sulit. Saya merasa kami pantas mendapatkan lebih dari yang kami dapatkan.”

Baca: 3 Kemenangan Seri A Ronaldo Belum Juga Cetak Gol Di Juventus

Di sisi lain, tim tuan rumah Burnley, juga memiliki nasib yang buruk dalam menatap laga ini. Burnley telah mengalami awal musim yang suram dalam tiga pertandingan pembukaan liga mereka, bermain 0-0 dengan Southampton pada hari pembukaan sebelum kalah dari Watford 1-3 dan Fulham 2-4.

Live Streaming Burnley vs Manchester United di beIN Sports 1

Laga Burnley vs Manchester United pada Minggu (2/9/2018) pukul 22.00 WIB dapat dipantau lewat live streaming beIN Sports 1 via Bein Sports Connect dan siaran langsung di MNCTV.

(*)