MAKASSAR, SULSELEKSPRES.COM – Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel), Nurdin Abdullah (NA), memberi tanggapan terkait akan berakhirnya masa tugas Pj Walikota Makassar, Rudy Djamaluddin.
Menurutnya tidak ada yang perlu dipermasalahkan. Karena statusnya hanya sebagai Pelaksana tugas (Plt). Sehingga tidak ada yang perlu dievaluasi.
“Kalau sudah berakhir pulang. Gak ada evaluasi. Mereka jaga toko kok,” kata Nurdin Abdullah kepada awak media ketika keluar dari acara rapat koordinasi pengendalian dan evaluasi pelaksanaan program dan kegiatan pembangunan Sulsel di Hotel Claro, Senin (30/11/2020).
Nurdin Abdullah menegaskan bahwa selama ini Rudy Djamaluddin telah berusaha menjalankan roda-roda pemerintahan demi memperlancar jalannya pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak.
“Ya Gak ada visi mereka, betul-betul mereka menjalankan roda pemerintahan, mengantisipasi hal-hal yang terjadi pada persiapan pilkada, dan mempersiapkan pilkada. Supaya semua berjalan lancar,” lanjutnya.
Seperti diketahui bahwa tinggal beberapa hari lagi diselenggarakan pilkada serentak yakni Rabu, (9/11/2020) mendatang. Secara tidak langsung hal tersebut akan mengakhiri masa jabatan Rudy Djamaluddin sebagai Pj Walkot Makassar.