26 C
Makassar
Thursday, March 28, 2024
HomePolitikNurdin Halid Akui Lemah di Daerah Ini

Nurdin Halid Akui Lemah di Daerah Ini

- Advertisement -
- Advertisement -

MAKASSAR, SULSELEKSPRES.COM – Bakal Calon Gubernur Sulsel Nurdin Halid, mengakui bila kekuatan pendukung masih lemah dibeberapa daerah hingga saat ini. Namun, menurutnya kehadiran para legislator di Sulsel bisa menjadi penawar akan hal tersebut, utamanya di fraksi PKPI.

“Saya lemah di daerah (Jeneponto, Takalar, Toraja Utara dan Tanah Toraja). Tapi dengan adanya anggota DPRD dari PKPI maka saya akan menjadi yang kuat,” jelas Ketua DPP Partai Golkar ini.

Namun mantan legislator DPR RI ini mengaku sudah memiliki kekuatan apabila seluruh kader Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI) Sulsel solid bekerja untuk pasangan Nurdin Halid-Aziz Qahhar Mudzakkar (NH-Aziz) di 24 kabupaten/kota se Sulsel.

Menurut Ketua DPD Partai Golkar Sulsel ini, selain akan kerja untuk penambahan kursi bagi seluruh tingkatan untuk kepentingan pemenangan NH-Azis, PKPI Sulsel harus bekerja untuk kepentingan partai juga.

“Kita harus bekerja untuk pemenangan NH-Azis dan untuk kursi bagi PKPI baik di kabupaten kota, provinsi dan DPR RI yang masih kosong sekarang,” ungkap politisi senior DPP Golkar itu.

Bahkan Nurdin Halid, berharap seluruh partai pengusung paket NH-Aziz harus menjadikan partai sebagai alat untuk menjemput kepentingan kader, sebab pada 2019 mendatang akan ada pemilihan legislatif (Pileg).

“Saya harapkan partai pengusung saya menjadikan partainya sebagai kendaraan, baik untuk saya maupun untuk kader dan pimpinannya,” pungkasnya.

Nurdin Halid juga menyampaikan kepada seluruh kader PKPI se Sulsel bahwa Pilkada di Sulsel harus menjadi momentum bagi PKPI untuk memenangkan pertarungan baik di Pilgub, Pileg dan Pilpres.

Penulis: Abdul Latif

BACA JUGA :  Setelah IYL, Giliran NH Dilabeli Sebagai Tokoh Pemegang Komitmen
spot_img

Headline

Populer