Home Daerah Operasi Zebra, 50 Pelanggaran Kendaraan

Operasi Zebra, 50 Pelanggaran Kendaraan

0
Operasi Zebra, 50 Pelanggaran Kendaraan
Operasi Zebra/ IST

BANTAENG, SULSELEKSPRES.COM – Dalam menciptakan kedisiplinan masyarakat dalam berlalu lintas dan terwujudnya kamseltibcar lantas, pada Kamis (01/11/2018) Satuan Lalu Lintas Polres Bantaeng melaksankan Razia dalam rangka operasi Zebra tahun 2018

Operasi yang dilaksanakan dengan cara hunting (berpindah pindah) di lokasi yang rawan pelanggaran lalu lintas

“Jadi, sebanyak 50 pelanggar terjaring dalam pelaksanaan Operasi Zebra di hari ke-3 ini sesuai dengan pelanggaran yang dilakukan,” 46 diantaranya diberikan sanksi tilang, dan 4 teguran,

Selama 3 hari Operasi Zebra terjadi 1 Kecelakaanyang mengakibatkan 2 orang mengalami lula Ringan dan mengakibatkan kerugian materil sebesar Rp2 juta.

“Kami himbau kepada seluruh warga masyarakat Bantaeng agar dapat tertib dalam berlalu lintas, Karena jika kita tertib berlalu lintas bukan hanya merugikan orang lain juga dapat merugikan orang lain. Mari selamatkan generasi penerus bangsa dengan tertib berlalu lintas.” katanya.

Penulis: Bahar Karibo