
PAREPARE, SULSELEKSPRES.COM – Insiden tabrakan melibatkan dua Kapal Motor (KM) yakni KM. Prince Soya dan KM. Cattelya di Pelabuhan Nusantara Kota Parepare, Selasa (07/05/2019).
Kepala Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Parepare, Dahlan Museng Gappa mengatakan, dugaan yang mengakibatkan insiden tersebut yakni adanya kerusakan bagian kemudi yang dialami oleh KM. Pronce Soya sehingga menabrak bagian depan KM. Cattelya, sehingga bagian depan KM. Prince Soya mengalami penyok bagian depan, dan KM. Cattelya penyok dibagian buritan.
“Jadi, tabrakan ini terjadi pada saat KM. Prince Soya bergeser dari Pelabuhan Cappa Ujung menuju Pelabuhan Nusantara,” jelasnya.
Baca Juga: Kemenlu Protes KRI Tjiptadi 381 Ditabrak Kapal Vietnam
Hanya saja, pasca insiden tersebut terjadi, kedua kapal tersebut telah kembali memperoleh izin untuk berlayar.
Terkait hal tersebut, Kepala Seksi Keselamatan Berlayar, Penjagaan dan Patroli (KBPP) KSOP Parepare, Sahrun Azis memaparkan, dari hasil pemeriksaan kapal dalam kondisi aman untuk berlayar. Hal itu, katanya, berdasarkan dari hasil pemeriksaan BKI (Biro Klasifikasi Indonesia), kedua kapal aman untuk berlayar.
“Jadi, pasca kedua kapal tersebut dipastikan aman untuk berlayar, kedua kapal tersebut membuka penjualan tiket untuk pelayaran,” pungkasnya.