PAREPARE, SULSELEKSPRES.COM – Kepala Dinas Perdagangan Pemerintah Kota Parepare, Prasetyo Catur Charistianto mengimbau warga agar tidak panik tentang informasi kelangkaan tabung Elpiji 3Kg.
Hal itu disampaikan Prasetyo menyusul sejak bulan Agustus lalu tersebar informasi Soal sulitnya warga menemukan gas melon subsidi tersebut.
“Warga tidak perlu panik. Karena sejauh ini kami tetap melakukan pantauan di lapangan. Kita sudah turunkan tim untuk itu,” katanya, Jumat (29/9/2023).
Prasetyo menjelaskan, bahwa pihaknya akan terus berupaya melakukan pengawasan di lapangan dan akan memberikan jaminan stok tabung tetap tersedia.
“Kita awasi sejumlah pangkalan karena kita ingin pastikan Stok tetap ada. Kita juga berkoordinasi intens dengan pihak Pertamina,” pungkasnya.