25 C
Makassar
Friday, February 7, 2025
HomeHeadlineSibuk Main HP Saat Akbar Faizal Bicara, Rocky Gerung Ditegur Karni Ilyas

Sibuk Main HP Saat Akbar Faizal Bicara, Rocky Gerung Ditegur Karni Ilyas

- Advertisement -

SULSELKESPRES.COM – Pengamat Politik Rocky Gerung ditegur pembawa acara Indonesia Lawyers Club (ILC) Karni Ilyas, lantaran sibuk bermain handphone (HP) saat Politisi NasDem Akbar Faizal berbicara.

Seperti diketahui, acara ILC yang tayang di tvOne, Selasa (5/2/2019) kemarin mengangkat tema ‘Yang Terjerat UU ITE: Buni Yani, Ahmad Dhani, Siapa Lagi?’

BACA: Mahfud MD Bela Rocky Gerung: Itu Pikiran Ilmiah

Akbar Faizal yang diberi kesempatan menyampaikan argumennya, mengaku jika dirinya tersinggung dengan pernyataan Rocky Gerung terkait ‘Kitab Suci Adalah Fiksi’.

“Saya berbicara tentang fiction. Saya tentu saja harus tersinggung, tapi tidak secara berlebihan untuk melaporkan kepada Anda ketika Anda mencoba mengutak-atik tentang keyakinan saya, agama Islam,” kata Akbar Faizal sembari melirik ke Rocky Gerung.

BACA: Berada di Makassar, Rocky Gerung Tak Hadiri Panggilan Polisi

Namun, Rocky tampak sibuk melihat layar handphone. Di saat yang bersamaan, pembawa acara ILC, Karni ilyas mengingatkan Rocky Gerung untuk mendengar penjelasan Akbar Faizal.

“Udah dulu, udah dulu. Dengar dulu lah,” ujar Karni Ilyas, dikutip dari video berjudul “Debat!! Jack Lapian & Akbar Faizal vs Fadli Zon & Rocky Gerung di ILC (5/2/2019), di channel Youtube Indonesia Lawyer Club.

Sontak, Rocky tampak menurut dan menaruh handphonenya ke atas serta terlihat menegakkan posisi duduknya.

Tak hanya Akbar Faizal dan Rocky yang berdebat panas, dalam video berdurasi sekira 8 menit itu, tampak terlihat Jack Boyd Lapian serta Fadli Zon.

Penulis: Muhammad Adlan
spot_img
spot_img

Headline

spot_img