BANJARMASIN, SULSELEKSPRES.COM – PSM Makassar melakoni laga tandang melawan Barito Putera pada lanjutan Liga 1 2018 pekan keempat, berlangsung di Stadion 17 Mei, Banjarmasin, Senin(16/4/2018), Sore.
Barito Putera berhasil menaklukkan tamunya PSM Makassar dengan skor 2-1. Meski nyaris berakhir dengan imbang 1-1, Gol Matias Kordoba di di menit 90+2 akhirnya membuat Juku Eja harus pulang dengan tangan hampa.
Babak Pertama
Barito langsung mendominasi sejak awal. Barito Putera banyak menekan lewat sisi kiri, dimana posisi tersebut diisi oleh pemain andalannya yaitu Risky Pora.
Beberapa kali suntikan Pora bisa menembus pertahanan PSM Makassar. Sementara PSM Makassar, yang tampil tanpa Mark Klock di lini tengah tampil seperti tanpa arah.
Saktiawan Sinaga di depan masih belum bisa berbicara banyak lantaran minimnya suplai dari lini tengah.
BACA: Babak Pertama: Barito Putera Bermain Imbang 1 – 1 Lawan PSM
Serangan Barito Putera berbuah manis.Di menit 15, pinalti diberikan wasit untuk Barito Putera setelah Paulo Sitanggang dijatuhkan Zulkifli Syukur. Eks Juventus, Douglas Packer membuka keunggulan Laskar Antasari memanfaatkan bola muntah dari tendangan penalti Samsul Arif.
PSM Makassar akhirnya berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1 – 1. Gol yang tercipta di menit ke 28 tersebut berawal dari serangan balik Juku Eja, Ferdinand Sinaga yang lepas dari kawalan bek Barito Putera dimanfaatkan dengan baik hingga berhadapan satu lawan satu dengan kiper Aditya Harlan. Sontekan kaki kirinya pun mendarat mulus ke sisi kiri gawang Barito Putera.
Hingga babak pertama usai, papan skor masih 1-1.
Babak Kedua
Di babak kedua, Barito Putera masih terus menguasai lini tengah, dimana kali ini PSM Makassar tak diperkuat pemain andalannya Marc Klok.
Sementara PSM Makassar, mengandalkan serangan balik dan umpan panjang memanfaatkan kecepatan pemain depannya Saktiawan Sinaga.
Ferdinand Sinaga tampak beberapa kali sukses beradu kecepatan dengan bek-bek Barito Putera dan menembus hingga ke kotak penalti. Gol kemenangan akhirnya datang di menit akhir, lewat sebuah gol cantik Matias Cordoba.
Lewat kerjasama dengan Pora, Cordoba melesakkan gol cantik dari luar lapangan.
Barito Putera pun menang 2-1 dari PSM Makassar.
Penulis: Muhammad Adlan