MAKASSAR – Ditenggarai kuat ada tiga Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat, sulit untuk dibendung pada Musyawarah Cabang (Muscab) serentak Partai Demokrat 24 kabupaten/kota di Sulawesi Selatan (Sulsel).
Sebab Menurut Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat Selawesi Selatan (Sulsel) Ni’matullah, ada tiga kader DPC baru yang siap bertarung pada Muscab yang digelar serentak tersebut.
“Ada tiga yang voting, 21 lainnya hampir selesai melalui aklamasi. Namun kita musyawarahkan dulu, mudah-mudahan bisa ditemukan titik temunya. Kalau tidak iya bertarung maqi,” ujar Wakil Ketua DPRD Sulsel, saat ditemui usai pembukaan Muscab serentak 24 DPC Se-Sulsel, di Hotel Sahid Jaya Makassar, Jalan dr. Sam Ratulagi Makassar, Kamis (28/9) malam.
Selain itu lanjut Ulla sapaan akrabnya, akan ada kader baru yang akan maju pada kesempatan tersebut, tentu saja kami tidak bisa melarang, tapi malam ini kita bicarakan baik-baik.
“Siapa tahu bisa dibicarakan baik-baik, mungkin ada yang mengalah dalam hal ini ada yang mau jadi ketua atau sekertaris, iya sudahlah,” pinta mantan sekertaris KNPI Sulsel itu.
Bahkan ditenggarai kuat akan ada ketua DPC Partai Demokrat yang sudah dua periode akan maju lagi pada kesempatan merebut posisi sebagai orang nomor satu di DPC Partai Demokrat se-Sulsel.
“Ada kader sudah dua periode, tapi kita tidak ada aturan dua periode tidak boleh maju lagi. Tidak ada aturan yang melarang,” tegas mantan Aktivis HMI itu.