3 Mei, Georges Melies Lahirkan Karya The Conquest of the Pole

SULSELEKSPRES.COM – Georges Méliès dikenal sebagai seorang sutradara film ternama asal Prancis. Termasuk dikenal sebagai pesulap dengan berbagai karya ilusionis luar biasa.

Tak heran, Google Doodle hari ini menampilkan sosok George Méliès. Seorang yang dianggap tokoh perfilman paling berpengaruh.

Tepat 3 Mei hari ini, George Méliès merilis film mahakarya miliknya yang berjudul The Conquest of the Pole atau À la conquête du pôle. Melalui film ini, banyak teknik dalam dunia perfilman lahir dari tangan pria kelahiran Paris, 8 Desember 1861 silam itu. Uniknya, ragam teknik-teknik dalan film ini masih digunakan hingga saat ini.

Baca: Google Kenang Georges Melies Melalui Doodle VR 360

Film The Conquest of the Pole adalah film yang bercerita tentang ekspedisi menembus Kutup Utara oleh para penjelajah dari berbagai belahan dunia. Para penjelajah dalam perjalanannya menemukan berbagai hal luar biasa. Salah satunya seorang raksasa pemakan daging.

Sebagai seorang sutradara sekaligus illusionis, film ini memadukan trik sulap dan teknik sinematografi. Film ini hanya merupakan salah satu dari sekian karya luar biasa lain dari Georges Méliès.

21 Januari 1938, Georges Méliès meninggal dunia. Meninggalkan banyak inspirasi untuk generasi setelahnya.