MAKASSAR, SULSELEKSPRES.COM – Setelah tiba di Filipina, para pemain PSM Makassar mulai menjaga stamina dengan melakukan latihan ringan, Senin (15/4/2019) sore tadi.
Punggawa PSM Makassar ini baru melakukan latihan biasa, sekadar menjaga stamina tubuh. Mereka baru akan melakukan training official besok, Selasa (16/4/2019).
BACA: PSM Makassar Akan Bertemu Bhayangkara FC di Babak 8 Besar Piala Indonesia
Hal ini disampaikan langsung oleh Media Officer PSM Makassar, Sulaiman Abdul Karim.
“Teman-teman pemain PSM tadi sore latihan biasa di lapangan latihan North Field, Bacolod City, Filipina,” ujar pria yang akrab disapa Sule tersebut.
BACA: Hari Ini PSM Menunggu Lawan di Perempat Final Piala Indonesia
Lebih lanjut Sule menuturkan bahwa latihan PSM sore tadi hanya sekadar latihan biasa. Official Training baru akan digelar besok.
“Tadi cuma latihan biasa. Besok baru Official Training perdana,” lanjut Sule.
Penulis : Widyawan Setiadi