24 C
Makassar
Tuesday, March 18, 2025
HomeDaerahAJI Makassar Gelar Pelatihan Jurnalistik Di Parepare

AJI Makassar Gelar Pelatihan Jurnalistik Di Parepare

PenulisLuki Amima
- Advertisement -

PAREPARE, SULSELEKSPRES.COM – Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Kota Makassar bekerja sama dengan Yayasan BaKTI MAMPU, menggelar pelatihan penggunaan panduan jurnalis, di Cafe Alya Kota Parepare, Selasa (24/07/2018).

Kegiatan yang menghadirkan aktivis perempuan, anak dan difabel Yusdin Tompo sebagai pemateri tersebut, dan dibuka oleh Ketua AJI Makassar Qodriansyah Agam Sofyan. Adapun pesertanya, diikuti sebanyak 20 Jurnalis dari beberapa daerah.

Agam mengatakan, pelatihan yang digelar selama dua hari tersebut bertujuan untuk memberi pemahaman kepada para Jurnalis, terkait karya jurnalistik yang ke depan diharapkan tak lagi bias, khususnya menyangkut gender.

Oleh karena itu, kata Agam, berangkat dari kegelisahan tersebut, bersama Yayasan BaKTI MAMPU Makassar, pihkanya melakukan perumusan yang dikemas dalam buku panduan jurnalis berperspektif perempuan dan anak.

“Kami berharap, melalui kegiatan ini, ada perubahan grafik hasil jurnalistik yang lebih ramah anak, perempuan dan difabel,” tandasnya.

spot_img
spot_img

Headline

spot_img