32 C
Makassar
Friday, April 19, 2024
HomeParlemanAnggota DPRD Sulsel Ini Ketakutan Saat Hendak Disuntik Vaksin

Anggota DPRD Sulsel Ini Ketakutan Saat Hendak Disuntik Vaksin

- Advertisement -

MAKASSAR, SULSELEKSPRES.COM – Puluhan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sulawesi Selatan kembali menjalani vaksinasi covid-19 bertempat di ruang rapat paripurna lantai tiga Gedung DPRD Sulsel, Senin (15/3/2021).

Para wakil rakyat ada yang senang ada yang sedih bahkan ada yang menjerit ketika jarum suntik sudah menancap di lengannya, salah satunya legislator dari Golkar, Taqwa Muller.

Hal itu terlihat dalam video yang diabadikan Legislator dari PAN, Syamsudin Carlos. Tampak Taqwa Muller menjerit ketika jarum suntik akan dimasukkan ke lengannya.

“Ternyata video yang selama ini beredar, ada anggota TNI, pengusaha dan warga lainnya yang menjerit itu bukan hoax, tapi saya baru lihat seperti itu”ujar Syaharuddin Alrif.

https://www.instagram.com/p/CMbKV7GHbOb/?utm_source=ig_web_copy_link

Sekretaris DPW Partai Nasdem Sulsel ini mengaku sehat setelah divaksin. Bahkan wajahnya sumringah saat makan diruang kerjanya. “Santai dan biasa biasa saja saat kita divaksin”jelasnya.

Anggota dewan yang terlihat hadir ikut divaksin seperti Usman Lonta,
Fauzi A Wawo, Fadriaty AS,
Muhtar Mappatoba,
Andi Sugiarti Mangun Karim,
Kapten Hariyadi, Irwan Hamid,
Andi Hatta Marakarma, Rahman Pina
Sofyan Syam, John Rende Mangontan,Taqwa Muller, Esra Lamban, Andi Izman Maulana Padjalangi, Andi Nurhidayati serta Rismawati Kadir Nyampa.

spot_img

Headline

Populer

spot_img