31 C
Makassar
Saturday, April 20, 2024
HomeOlahragaAtalanta BC : 112 Tahun Menanti Untuk Liga Champions Eropa

Atalanta BC : 112 Tahun Menanti Untuk Liga Champions Eropa

- Advertisement -

SULSELEKSPRES.COM – Tim medioker Serie A Italia yang menjelma sebagai tim kuda hitam musim 2018/2019 ini, Atalanta BC, memang patut untuk diacungi jempol.

Bagaimana tidak, tim yang berjuluk La Dea (Sang Dewi) tersebut berhasil mengunci satu tiket untuk tampil di kompetisi tertinggi klub sepak bola Eropa, Liga Champions Eropa, untuk musim depan.

Hal itu diraih Atalanta, setelah mereka memastikan diri finish di posisi ketiga klasemen Serie A Italia musim 2018/2019. Mereka berhasil menggeser AC Milan yang terpaksa finish di zona Europa setelah mengakhiri musim di peringkat kelima.

BACA: Inter Milan Lolos Liga Champions Secara Dramatis

Hal yang patut dicontoh dari tim asal Bergamo, Lombardy, Italia tersebut adalah kerja keras, semangat juang, dan kesabaran mereka dalam menuai hasil.

Bahkan jika dibandingkan dengan tim sepuluh besar Serie A, Atalanta menjadi tim dengan jumlah pemain bintang paling minim, bahkan nyaris tidak ada. Tetapi berkat kerja keras tim, mereka selalu saja mengorbitkan pemain berkelas.

Dalam dua tahun terakhir, talenta muda mereka kini bertebaran di berbagai klub elit. Sebut saja trio AC Milan, Caldara, Kessie, dan Conti, mereka semua pernah satu tim di Atalanta. Juga ada nama Andrea Petagna yang saat ini menjadi andalan di lini depan SPAL.

Meskipun di tahun-tahun sebelumnya Atalanta selalu dianggap remeh, tetapi kini mereka sudah patut dipertimbangkan. Sebab mereka lolos ke Liga Champions dengan skuat yang tergolong biasa-biasa saja dibandingkan Juventus, Inter Milan, dan Napoli.

BACA: Empat Tim Serie A Italia Perebutkan Tiket Liga Champions di Laga Terakhir

Akan tetapi, penantian panjang Atalanta akhirnya benar-benar berbuah manis. Sebab tim yang memiliki nama lengkap Atalanta Bergamasca Calcio tersebut bisa mewujudkan mimpi tampil di Liga Champions.

Penting untuk diketahui, bahwa kehadiran Atalanta di Liga Champions Eropa ini merupakan yang pertama kalinya. Sebab sejak awal berdirinya pada (8/10/1907), tim yang bermarkas di Atleti Azzurri d’Italia ini sebelumnya hanya mampu menembus Liga Europa.

Itu berarti Atalanta harus bersabar menunggu selama 112 tahun untuk bisa tampil di Liga Champions Eropa.

Kesuksesan tim ini juga tidak lepas dari campur tangan pelatih mereka, Gian Piero Gasperini. Sebab di tangan pelatih 61 tahun tersebut, Duvan Zapata dan kolega kini menjadi tim yang disegani.

Sebelum masuk ke Liga Champions, Atalanta juga lebih dulu meraih kesuksesan di kompetisi domestik, Coppa Italia. Di kompetisi tersebut, Atalanta berhasil masuk ke partai final setelah menumbangkan Juventus dan Fiorentina.

Penulis : Widyawan Setiadi

spot_img

Headline

Populer

spot_img