MAKASSAR – Bakal Calon Bupati Wajo Dokter Baso Rahmanuddin (DBR), memastikan dukungan kepada Balon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulsel Nurdin Halid-Aziz Qahhar Mudzakkar (NH-Aziz) di Pemilihan Gubernur (Pilgub) 2018 mendatang.
Dia melakukan salam sulsel baru dengan menempatkat kepalan tangan kanan ke dada bagian kiri. Simbol tersebut menjadi ungkapan penegasan DBR atas dukungannya terhadap pasangan calon gubernur-calon wakil gubernur, Nurdin Halid-Abdul Aziz Qahhar Muzakkar (NH-Aziz).
Hal tersebut juga sekaligus menepis adanya klaim dukungannya merapat pada pasangan kandidat gubernur lain.
“Kita tetap mendukung pak NH jadi gubernur, tidak benar itu kalau ada yang bilang saya mendukung calon gubernur yang lain. Tidak ada selain NH-AZIZ di hati saya,” tegasnya kepada sulselekspres.com melalui rilisnya, Senin (11/9) malam.
Pasangan NH-Aziz pun dijagokan bakal menang dengan adanya basis kekuatan DBR di Belawa, Wajo. Massifnya upaya pemenangan relawan DBR serta dukungan masyarakat yang merupakan basis massa Aziz sejak beberapa kali gelaran pesta demokrasi menjadi landasan.
“Belawa ini basis massa Aziz. Dalam berbagai kontestasi politik, termasuk Pilgub Sulsel terdahulu, Aziz selalu menang mutlak,” beber salah satu relawan DBR, Jamal.