24 C
Makassar
Thursday, March 20, 2025
HomeMetropolisBasarnas Makassar Ikut Gelar Apel Siaga Kebakaran Hutan dan Lahan

Basarnas Makassar Ikut Gelar Apel Siaga Kebakaran Hutan dan Lahan

- Advertisement -

MAKASSAR, SULSELEKSPRES.COM – Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan bersama Komando Daerah Militer (Kodam) XIV Hasanuddin menggelar apel siaga kebakaran hutan dan lahan di halaman parkir Trans Studio Mall pada Kamis (15/8/2019).

Dalam sambutannya, Gubernur Sulawesi Selatan Nurdin Abdullah yang menjadi Pemimpin Apel, mengapresiasi kehadiran sejumlah instansi yang ikut bergabung dalam siaga kebakaran hutam dan lahan.

BACA: Pemkot Makassar Bakal Luncurkan Aplikasi Layanan Berbasis Android

“Apel siaga kebakaran hutan dan lahan ini menjadi momentum bagi kita semua untuk bersama-sama menjaga hutan kita yang setiap tahun terdegradasi menjadi lahan garapan,” jelas Nurdin dilansir dari rilis resmi Basarnas Makassar.

Menurutnya, setiap instansi yang ada harus ikut berperan aktif dalam penanganan kebakaran hutan. Sebab hutan merupakan bagian penting bagi kehidupan manusia.

“Kami dari Basarnas tentu sangat mendukung upaya siaga kebakaran hutan dan lahan. Kami akan ikut terlibat membantu apabila dibutuhkan jika terjadi kebakaran hutan ataupun lahan”, terang Kepala Kantor Basarnas Makassar, Mustari secara terpisah sesaat usai apel siaga.

Mustari menambahkan basarnas sebagai bagian dari instansi pemerintah yang fokus dalam evakuasi pertolongan dan pencarian yang mengancam jiwa manusia, siap untuk dilibatkan dalam siaga kebakaran hutan dan lahan termasuk penggunaan alat yang dimiliki oleh basarnas.

spot_img
spot_img

Headline

spot_img