26 C
Makassar
Thursday, March 28, 2024
HomePSMBecamex Waspadai Tiga Pemain PSM Makassar

Becamex Waspadai Tiga Pemain PSM Makassar

- Advertisement -
- Advertisement -

MAKASSAR, SULSELEKSPRES.COM – Pertemuan kedua antara Becamex Binh Duong dengan PSM Makassar di laga leg kedua babak semi final AFC Cup 2019 zona ASEAN, ternyata memberikan kewaspadaan tersendiri bagi Becamex.

Padahal di pertemuan awal pada (19/6/2019) lalu, Becamex menang 1-0 atas PSM Makassar, sekalipun mereka hanya menyelesaikan laga dengan 10 pemain saja.

Tetapi hal itu justru membuat Becamex waspada, sebab di leg kedua mereka akan bermain di kandang PSM Makassar, Satdion Pakansari, Cibinong, kabupaten Bogor, pada tanggal (26/6/2019) besok sore.

Pelatih Becamex Binh Duong, Nguyen Thanh Son, mengatakan bahwa peluang kedua tim sama, yaitu 50:50, meskipun Becamex unggul di leg pertama.

“Menurur saya, di pertandingan besok melawan PSM, kesempatan tim 50:50,” ujar Thanh Son, dalam sesi konferensi pers pra laga.

Selain itu, juru taktik Becamex ini mewasdai dan memberikan perhatian khusus kepada tiga pemain PSM Makassar di leg kedua nanti.

“Bagi saya PSM Makassar sangat kuat pada lini serangnya. Ada nomor 39, 80, dan nomor 9. Menurut saya besok akan diturunkan dan itu yang patut kami waspadai,” lanjutnya.

Pemain yang dimaksud Thanh Son adalah Guy Junior (39), Willy Jan Pluim (80), dan striker andalan Juku Eja, Eero Markkanen (9).

Tetapi Thanh Son tetap optimis dan mengatakan bahwa timnya siap menghadapi PSM. Dia mengaku memiliki skuat yang cukup baik dan merata.

“Tim kami punya 11 pemain yang kemampuannya semua sama,” tegas Thanh Son.

Sementara pemain mereka, Nguyen Tien Linh, mengungkapkan bahwa PSM memiliki pemain berkualitas. Tetapi mereja percaya diri dengan bekal kemenangan di leg pertama.

“Bagi saya PSM adalah tim yang kuat dan punya banyak pemain bagus. Tapi kami punya advanted di leg pertama setelah kami menang. Saya berharap besok jadi pertandingan yang bagus,” ungkapnya.

BACA JUGA :  Hadapi PSS Sleman, PSM Makassar Diprediksi Tampil Full Tim

Penulis : Widyawan Setiadi

spot_img

Headline

Populer