MAKASSAR, SULSELEKSPRES.COM – Optimisme tinggi masih dimiliki Ramdhan ‘Danny’ Pomanto untuk kembali menjabat Walikota Makassar dua periode.
Hal ini tak lepas dari gugatannya di Mahkamah Konsitusi (MK) yang menuntut dilakukannya Pemungutan Suara Ulang (PSU). Jika dikabulkan, PSU ini disebut akan digelar sekira bulan September-Oktober.
Baca: “Nasib Danny Pomanto, Disalahkan Hukum Tanpa Diadili”
Jika dikabulkan MK, pasangan Munafri Arifuddin-Rahmatika Dewi (Appi-Cicu) tak lagi berhadapan dengan kolom kosong yang pernah menumbangkannya, tapi kini melawan pasangan Ramdhan Pomanto-Indira Mulyasari (DIAmi).
Baca: Ini Pesan Nurdin Abdullah Untuk Danny Pomanto
Baca: Jika Pilkada Ulang, Danny: Saya Siap Lawan Siapapun
Diketahui, Danny pasca Pilkada serentak 2018 ini, langsung melakukan gugatan untuk membatalkan putusan bahwa dirinya di diskualifikasi sebagai pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Makassar oleh KPU.
“Kelihatannya PSU itu dekat-dekat mi,” ungkap Danny saat ditemui di Kediaman pribadinya, Jalan Amirullah Makassar, Jum,at (4/8/2018).
Baca: Danny Pomanto Dipanggil Menteri Luhut Panjaitan
Danny pun, selalu optimis untuk memenangkan pertandingan dirinya dengan menantu Aksa Mahmud jika jadi pertarungan di bulan September mendatang. “Saya tetap optimis, Insyaallah doakan,” pungkasnya.
Penulis: Abdul Latif