Diduga Transportasi Berbasis Online, Massa Hancurkan Mobil Avanza Hitam

Mobil Avanza hitam yang dirusak Massa aksi di depan kantor Gubernur Sulsel/ SULSELEKSPRES.COM/ JUSRIANTO

MAKASSAR, SULSELEKSPRES.COM – Mobil Avanza hitam dengan Nomor Polisi DD 1922 R yang diduga sebagai trasnportasi online dihajar habis oleh massa aksi yang tergabung dalam Organda saat melintas di depan kantor Gubernur Sulsel, Jalan Urip Sumoharjo, Kota Makassar, Rabu (1/11/2017).

Dalam pantauan Sulselekspres.com, mobil tersebut ingin melintasi Jalan Urip Sumoharjo, namun tiba-tiba saja ada dari massa Organda yang langsung melempari batu kaca belakang mobil tersebut rusak parah dan batu menembus ke dalam mobil tersebut.

Sontak pada saat itu, semua massa kasi mendekati mobil tersebut dan melempari dengan batu hingga semua kaca mobil hancur di segala sisi.

Baca: Padat Merayap, Hindari Ruas Jalan Ini

Baca: Angkutan Konvensional Akan Aksi, Polisi Siapkan 2.300 Personil

Sopir mobil pun terluka di bagian kepalanya karena lemparan batu yang mengenai kaca dan kepalanya. Beruntung sang penumpang berhasil melarikan diri karena langsung melompat dari mobil. Sang provokator pun diamanankan oleh pihak Kepolisian yang berjaga di lokasi.