BONE,SULSELEKSPRES.COM – Pameran Produk Unggulan, tanpa dipungut biaya alias gratis bakal digelar selama lima hari terhitung mulai tanggal 3-7 Februari 2022.
Pameran produk UMKM tersebut, diprakarsai oleh Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Bone dengan mengusung tema “UMKM Bangkit, Ekonomi Melejit”.
Pada pameran yang akan berlangsung pekan depan, dipusatkan di Pelataran Mesjid Agung Al Ma’arif, Jl Jend Ahmad Yani. Produk UMKM yang dipamerkan akan diikuti berbagai UMKM Binaan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan Pedagang Kaki Lima (PKL).
Kepala Dinas DPMPTSP Kabupaten Bone Andi Herman Sampara mengungkapkan, pameran produk unggulan UMKM sebagai ajang bagi para pelaku usaha mikro kecil dan menengah untuk dapat mempromosikan produk buatannya sendiri.
“Ini sebagai ajang pelaku usaha untuk kita promosikan produknya. Dimana, selama pandemi UMKM agak terpuruk serta covid melandai, maka kita beri kesempatan untuk kembali kenalkan produknya kepada masyarakat,” jelasnya, Jumat (28/1/2022).