33 C
Makassar
Friday, April 19, 2024
HomeEkbisGebyar Perbenihan Tanaman Pangan 2018 Target 1.500 Pengunjung

Gebyar Perbenihan Tanaman Pangan 2018 Target 1.500 Pengunjung

- Advertisement -

MAKASSAR, SULSELEKSPRES.COM – Berbagai persiapan telah dilakukan jelang Gebyar Perbenihan Tanaman Pangan Tingkat Nasional 2018. Dari menyiapkan varietas unggul untuk dipamerkan hingga teknis pembukaan nantinya.

Selain itu, menurut Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Tanaman Pangan dan Hortikultura Provinsi Sulawesi Selatan, Fitriani mengatakan, pada kegiatan tahunan ini, Sulsel dipercaya sebagai tuan rumah.

“Rencananya, kegiatan ini dihadiri oleh para pelaku usaha perbenihan,” katanya saat seusai rapat pemantapan pelaksanaan Gebyar Perbenihan Tanaman Pangan Tingkat Nasional VI Tahun 2018 di Provinsi Sulawesi Selatan yang dilaksanakan di Ruang Rapat Pimpinan Kantor Gubernur Sulsel, Selasa (9/10/2018).

BACA: Liestiaty Sarankan Sulsel Terapkan Penanggulangan Masalah Kesehatan Seperti di Bantaeng

Adapun kegiatan yang ada, kata Fitri adalah displai varietas benih unggul nasional dan unggul lokal pada lima hektar lahan tanam. Varietas tersebut berupa padi, kedelai, jagung dan lainnya.

“Ada juga 105 varietas yang sudah ditanam, yang sudah tertanam itu langsung kita panen nanti,” sebutnya.

Pembukaan Gebyar harap Fitri diperkirakan dihadiri oleh sekira 1.500 orang, yang terdiri dari Dinas Pertanian TPH, Balai Benih, BPSB TPH, produsen, OPD lingkup Provinsi Sul-Sel, bahkan Perguruan Tinggi/SMK Pertanian.

BACA: Dinkes Sulsel Bakal Tambah Unit Ambulance untuk Pulau Terpencil

Sementara itu, Penjabat (PJ) Sekretaris Daerah, Tautoto Tanaranggina mengatakan, kegiatan ini rencananya akan dilaksanakan pada 23-26 Oktober 2018 mendatang.

Lanjut Toto, kegiatan ini dilaksanakan di Balai Benih Tanaman Pangan Dinas Ketahanan Pangan dan Holtikultura Sulsel di Kabupaten Maros.

“Melalui kegiatan pembenihan kita lestarikan plasma nutfah dan mendukung industri benih nasional,” kata Toto.

Untuk itu, Ia berharap dengan kordinasi yang baik, kegiatan ini akan berhasil juga dengan baik dalam berbagai aspek.

Dalam rapat ini hadir dari unsur pemerintah pusat Kementerian Pertanian, Direktorat Perbenihan dan Tanaman Pangan, Pemerintah Provinsi Sulsel, serta Pemerintah Kabupaten Maros.

Penulis: Agus Mawan
spot_img

Headline

Populer

spot_img