31 C
Makassar
Monday, October 28, 2024
HomePSMGiliran Rizky Eka Jadi Target Klub Luar Negeri

Giliran Rizky Eka Jadi Target Klub Luar Negeri

- Advertisement -

MAKASSAR, SULSELEKSPRES.COM – PSM Makassar tampaknya tengah berada dalam kondisi dilema. Perasaan senang dan was-was mulai menyatu seiring dengan kepergian para pemainnya.

Bagaimana tidak, satu demi satu pilar utama mereka mulai hengkang. M Rahmat dan Marc Klok menjadi dua pemain pertama yang.hengkang, disusul Taufik, Zulham Zamrun, dan sejumlah pemain lain jelang awal musim 2020.

Kondisi PSM sempat stabil, sebelum akhirnya Pandemi Covid-19 memporak-porandakan sepakbola Indonesia, bahkan di kancah dunia.

Tidak jelasnya jadwal kompetisi sepakbola Indonesia membuat sederet pemain kabur. Bahkan, pemain asing PSM hanya menyisakan kapten mereka, Willy Jan Pluim saja.

Selain itu, sederet pilar inti klub seperti Asnawi Mangkualam Bahar memilih hengkang ke luar negeri meskipun masih menyisakan kontrak satu musim bersama tim berjuluk Juku Eja tersebut.

”Asnawi dilepas secara permanen ke klub liga 2 Korea Selatan, Ansan Greeners FC,” ujar Media Officer PSM Makassar, Sulaiman Abdul Karim, saat ditemui Sulselekspres.com.

Belum reda perbincangan terkait kepergian Asnawi ke luar negeri, kini Ferdinand Sinaga juga digosipkan bakal hengkang ke jawara Liga Timor Leste, Boavista FC.

Pihak PSM sendiri tidak menyangkal adanya isu tersebut. Bahkan, PSM Makassar sendiri tampak tidak keberatan jika Ferdinand harus hengkang. Hanya saja, sampai hari ini belum ada komunikasi yang terbangun antar kedua klub.

”Saat ini Ferdinand masih milik PSM. Kami tau ada kabar ketertarikan klub luar negeri untuk Ferdinand. Tapi kami katakan itu resmi ketika semua proses sudah selesai,” beber pria yang akrab disapa Sule tersebut.

Kabar ketertarikan tim luar negeri.untuk pemain PSM ternyata tidak berhenti di Ferdinand Sinaga saja, tetapi kini menyasat pemain muda yang lahir dari akademi mereka, Muhammad Rizky Eka Pratama.

Sule sendiri mengakui ada banyak tim luar yang berminat kepada pemain PSM, seperti hal nya Rizky Eka. Hanya saja, Sule enggan membeberkan klub mana.yang berminat. Sebab, komunikasi serius juga belum terbangun antar sesama klub.

”Banyak pemain PSM yang diincar, seperti Rizky Eka juga. Tapi belum ada komunikasi serius antar klub,” jelas Sule, Rabu (3/2/2021) malam.

Berdasarkan kabar yang beredar, minat klub luar negeri terhadap Rizky Eka sendiri diperkuat dengan adanya rekomendasi dari tim nasional Indonesia saat ini, Shin Tae Yong.

Peluang kepergian Rizky Eka pun tidak bisa dinafikan. PSM juga mengaku senang karena pemainnya banyak diminati klub luar negeri. Artinya, kualitas pemain mereka memang berada di strata yang cukup bagus.

Meski begitu, tidak bisa dipungkiri bahwa kepergian sederet pemain penting PSM memberikan kerapuhan di tubuh PSM Makassar, sehingga Juku Eja juga bisa jadi merasakan kehilangan.

”Kita tentu senang kalau.pemain PSM diincar banyak klub.luar. Kita juga mendukung mereka mengembangkan diri untuk berkarir di luar negeri. Apalagi ditengah kondisi sepakbola Indonesia yang tidak pasti ini,” tutup Sule.

spot_img
spot_img

Headline

spot_img