29.5 C
Makassar
Saturday, January 18, 2025
HomeMetropolisHumas DPRD Sulsel Gelar Workshop Media

Humas DPRD Sulsel Gelar Workshop Media

- Advertisement -

MAKASSAR, SULSELEKSPRES.COM – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Sulawesi Selatan mengadakan workshop bagi media cetak dan elektronik di Hotel Tree, Jalan Pandang, Jumat (15/3/2018).

Kegiatan ini diikuti oleh staf Humas dan jurnalis di beberapa media yang bermitra dengan DPRD Sulsel. Kasubag Humas, Surya Dharma Ali, mengatakan acara workshop pengembangan kegiatan ini dilakukan dalam rangka penyebarluasan informasi dan publikasi kegiatan dewan bagian perundang undangan dan informasi sekretariat DPRD provinsi Sulsel

“Sangat efektif didalam menyebarkan informasi kepada masyarakat umum khususnya masyarakat Sulsel kenapa, karena peran media ini sangat penting, karena jujur aja kalau media nya memblow up berita yg miring sdkit maka masyarakat jg anggapannya negatif, ” jelasnya.

Ia mengakui hubungan kemitraan Humas dengan jurnalis tidaklah mudah. Olehnya itu, ia berharap dengan kegiatan ini, DPRD dapat menjalin hubungan dengan baik, terutama dengan jurnalis yang telah bermitra sejak lama dengan Humas DPRD Sulsel.

“Karena bentuk kemitraan yang kita jalin sortir dengan baik. Dengan kegiatan inj kita bisa menyatu khususnya Bapak Ibu yang berkecimpung di sub dokumentasi dan publik,” jelasnya.

Usai Bintek ini, 23 jurnalis akan diberangkatkan ke Jawa Barat, 16-18 Maret 2018.

Penulis: Muhammad Adlan

spot_img
spot_img

Headline

spot_img