Jadwal Upacara Penutupan Asian Games 2018, Menanti Kejutan Presiden Jokowi Berikutnya

Asian Games 2018/Indosport

SULSELEKSPRES.COM – Masyarakat Indonesia tengah menanti kejutan penampilan Presiden Jokowi diacara penutupan Asian Games 2018 Minggu, (2/9/2018).

Terlebih karena pada seremonial pembukaan Asian Games beberapa waktu lalu, Presiden Jokowi berhasil mempersembahkan kejutan luar biasa. Aksinya mengendarai Moge menjadi trending topik saat itu.

Baca: Presiden Jokowi Komentari Aksi Buka Baju Jonatan Christie

Ada atau tidaknya kejutan Presiden Jokowi saat upacara penutupan besok masih menjadi tanda tanya. Jadwal acara atau roundown penutupan Asian Games 2018 yang diterima para pewarta tidak terccantum nama Presiden Jokowi.

Baca: Selain Stuntman Jokowi, Bocah Pramuka Pemakan Ekskrim Ikut Curi Perhatian

“Pukul 19:37 WIB, pidato dari Wakil Presiden Republik Indonesia Jusuf Kalla, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani, dan Presiden OCA Sheik Ahmad Al-Fahad Al-Sabah. Penutupan Asian Games oleh Presiden OCA,”

Ceremonial penutupan Asian Games ini juga akan dimeriahkan creative performance Marching band dari Akademi Kepolisian dan Akademi Militer.

Baca: Jelang Penutupan Indonesia Tambah 1 Medali Emas, Berikut Klasemen Asian Games 2018

Beberapa artis yang akan memeriahkan acara ini seperti, Gigi, Siddarth Slathia, Denada, iKON, Siti Badriah, Winky Wiryawan, Jevin Julian, RAN, BCL, JFlow, Dira Sugandi, Super Junior, Alffy Rev, Ade Govinda, Irfan Samsons, Afgan, Onframe, dan JFC. (*)

BACA JUGA :  Link Live Streaming Indosiar Final Badminton Asian Games 2018: Kevin Sanjaya/Marcus Gideon vs Fajar/Rian