27 C
Makassar
Saturday, May 11, 2024
HomeDaerahKasus Positif Covid-19 di Kabupaten Gowa Tercatat 8 Orang

Kasus Positif Covid-19 di Kabupaten Gowa Tercatat 8 Orang

- Advertisement -

GOWA,SULSELEKSPRES.COM – Dinas Kesehatan Kabupaten Gowa kembali merilis jumlah pasien yang positif terjangkit virus corona atau Covid-19. Dalam data tersebut terjadi penambahan dua pasien, sehingga tercatat sebanyak delapan orang.

“Terjadi penambahan dua kasus positif. Sebelumnya terindentifikasi enam orang, saat ini menjadi delapan,” ungkap Kepala Dinas Kesehatan dr. Hasanuddin, Selasa (31/3/2020).

Penambahan data tersebut berdasarkan informasi Dinkes Provinsi Sulsel kalau ada penambahan dua positif terinfeksi Covid 19.

“Satunya, sudah teridentifikasi dari awal namun tercatat di Makassar. Setelah diverifikasi ulang ternyata warga Gowa sehingga dipindahkan datanya kesini. Satunya lagi hasil swabnya baru saja keluar,” terangnya.

Ia menyebutkan, dua pasien positif Covid-19 ini yakni warga Kecamatan Somba Opu dengan jenis kelamin laki-laki dan perempuan.

” Kedua pasien sementara menjalani pengobatan dan isolasi di rumah sakit rujukan di Makassar,” ungkap dr. Hasanuddin.

BACA: Pemkot Perpanjang Masa Distancing Learning Hingga 17 April 2020

Tak hanya itu, pihaknya juga mendata adanya warga dengan status Pasien dalam Pengawasan (PDP) yang meninggal dunia. Warga Kecamatan Sombaopu, laki-laki (65) itu menghembuskan nafas terakhir setelah menjalani masa perawatan.

“Almarhum tercatat masuk ke rumah sakit sejak 23 Maret lalu dengan keluhan demam dan sesak napas. Almarhum belum dinyatakan postif terinfeksi virus corona karena hasil swabnya belum keluar,” tutupnya.

Berdasarkan data yang dikeluarkan media centre penanganan Covid-19 di wilayah Kabupaten Gowa menyebutkan Orang dalam Pemantauan (ODP) sebanyak 122 orang, dan Pasien dalam Pengawasan (PDP) sebanyak 17 orang. Sementara delapan pasien yang dinyatakan positif 1 di antaranya melakukan isolasi mandiri dan sisanya menjalani perawatan di rumah sakit rujukan.

spot_img

Headline

Populer

spot_img