29 C
Makassar
Thursday, April 18, 2024
HomeNasionalKominfo Temukan Isu Hoaks Insiden Lion Air JT610

Kominfo Temukan Isu Hoaks Insiden Lion Air JT610

- Advertisement -

SULSELEKSPRES.COM – Belum cukup sehari, insiden jatuhnya pesawat Lion Air JT-610 rute penerbangan Jakarta – Pangkal Pinang, digunakan pihak tak bertanggung jawab untuk menebar kabar hoaks.

Di hari insiden saja, Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia (Kemkominfo RI) menemukan 2 isu hoaks; “Tersebar foto selfie yang diduga korban pesawat Lion Air JT 61077”; dan “Beredar video detik-detik jatuhnya pesawat Lion Air JT610.

BACA: Panglima dan Kabasarnas Pimpin Langsung Operasi SAR Korban pesawat Lion Air
BACA: Kecelakaan Pesawat Lion Air JT 610, Kemenkominfo Peringatkan Netizen Tidak Sebar Hoaks

Keesokan harinya, 30 Oktober, Kominfo kembali menemukan isu hoaks yang tersebar di internet. Waktu itu, berjumlah 3 konten.

Tiga konten tersebut, masing-masing memiliki judul; “Tersebar foto badan pesawat terbelah diduga korban pesawat Lion Air JT 61079”; “Video dari saksi nelayan saat jatuhnya pesawat Lion Air JT61080”; dan “Berita satu bayi korban jatuhnya pesawat Lion Air JT610 yang selamat.”

Sebelumnya, Kominfo meminta masyarakat untuk tidak menyebarkan hoaks seputar jatuhnya pesawat Lion Air JT 610 Senin 29 Oktober lalu.

BACA: Lion Air JT610, Tim SAR Persempit Area Pencarian

Untuk itu, Pelaksana Tugas Kepala Biro Humas Kemkominfo Ferdinandus Setu, mengimbau masyarakat pengguna media sosial, agar tidak menyebarkan foto-foto korban dari musibah jatuhnya pesawat melalui media apapun, termasuk media sosial.

“Setiap aktivitas di ruang siber, termasuk pendistribusian, mentransmisikan, dan membuat informasi hoaks agar bisa diakses telah diatur dalam Undang-undang (UU) RI No 19 tahun 2016 tentang Perubahan atas UU RI No 11 tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik (UU ITE).” ringkasnya.

Penulis: Agus Mawan
spot_img

Headline

Populer

spot_img