27 C
Makassar
Monday, December 16, 2024
HomePolitikKuota Haji Ditambah 10.000 Jemaah Pasca Jokowi Temui Raja Salman

Kuota Haji Ditambah 10.000 Jemaah Pasca Jokowi Temui Raja Salman

- Advertisement -

SULSELEKSPRES.COM – Di sela Minggu tenang Pemilu 2019, capres nomor urut 01, Joko Widodo menyempatkan diri untuk umroh di Arab Saudi. Namun, di tengah aktivitasnya Jokowi juga bertemu dengan Raja Salman bin Abdulazis Al-Saud.

Kedua pihak melakukan pertemuan bilateral, dan membahas jalinan kerja sama seputar ekonomi di bidang pariwisata dan energi mineral.

Dalam pertemuan tadi, salah satu kesepakatan kata pihak Istana, pihak kerajaan Arab Saudi sepakat untuk menambah kuota haji untuk Indonesia sebesar 10.000 jemaah.

BACA: Sandi Minta Arahan Habib Rizieq, Jokowi Dijamu Raja Salman di Arab Saudi

“Dalam pertemuan itu, Presiden Jokowi juga menyampaikan apresiasi dari seluruh masyarakat Indonesia atas diberikannya kuota tambahan kembali sebesar 10.000 bagi jemaah haji Indonesia,” kata Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden, Bey Machmudin, seperti dilansir Detik.com, Senin (15/4/2019).

Diketahui, Jokowi bertemu dengan Raja Salman di Istana Pribadi Raja (Al-Qasr Al-Khas) pada Minggu (14/4) sore. Dalam pertemuan bilateral itu, Jokowi dan Raja Salman juga sepakat meningkatkan kerja sama di bidang ekonomi.

“Presiden Jokowi dan Raja Salman sepakat ke depan, kerja sama ekonomi akan terus ditingkatkan, terutama di bidang energi dan pariwisata,” kata Menteri Luar Negeri Retno Marsudi seusai pertemuan.

Retno, yang mendampingi Jokowi dalam pertemuan bilateral itu, menyampaikan Raja Salman juga mengapresiasi Indonesia atas kepemimpinannya di dunia Islam.

“Dari pembicaraan tadi, tampak sekali kedekatan antara kedua kepala negara,” ujar Retno.

Dalam pertemuan ini, Jokowi juga didampingi Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko, Duta Besar Indonesia untuk Kerajaan Arab Saudi Agus Maftuh Abegebriel, dan Staf Khusus Presiden Abdul Ghofarrozin.

Penulis: Agus Mawan

spot_img
spot_img

Headline

spot_img