GOWA, SULSELEKSPRES.COM – Jelang Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sulawesi Selatan (Sulsel), Kepolisian Resort (Polres) Gowa menyiapkan mobil khusus yang diberi nama Elektronic Public Address.
Kapolres Gowa, AKBP Shinto Silitonga, mengatakan bahwa kendaraan Public Address ini merupakan sarana kendaraan yang digunakan personil dalam memberikan imbauan-imbauan Kamtibmas, serta mencegah bertemunya niat serta kesempatan berbuat tindak kriminal.
“Jadi, nantinya mobil Public Address ini akan berpatroli bergerak dari satu titik ke titik lainnya pada pelaksanaan Pilgub, dimana pergerakan tersebut diiringi dengan penyampaian pesan-pesan Kamtibmas yang mengajak masyarakat untuk tetap menjaga kondusifitas wilayah,” ucap Shinto Silitonga.
BACA: Ancam dan Peras Korban Dengan Foto Bugil, Pemuda Ini Digelandang Buser
Shinto juga memeriksa memeriksa kesiapan dan kelayakan kendaraan untuk mengantisipasi jika ditemukan kendala ataupun kerusakan.
Sehingga, dapat segera ditindaklanjuti untuk diperbaiki, dan dapat digunakan dengan maksimal dalam pelaksanaan tugas nantinya.
“Ini sebagai bentuk pelayanan prima kepada masyarakat dalam mengawasi, menjaga dan mencegah segala tindak kejahatan di wilayah hukum Kabupaten Gowa,” jelasnya.