WATAMPONE, SULSELEKSPRES.COM – Malam pergantian tahun baru pihak Satuan Lalulintas (Satlantas) Polres Bone bakal berlakukan malam bebas kendaraan bermotor.
Pemberlakuannya akan dilakukan di kawasan lapangan Merdeka Watampone, pada Selasa, (31/12/2019).
“Di malam pergantian tahun nanti ada beberapa ruas jalan yang akan ditutup atau dialihkan sesuai dengan Denah yang sudah kami rancang dan akan diberlakukan mulai pukul 17.00 wita, dan nantinya jalur tersebut akan dibuka kembali pada pukul 00.00 wita,” ungkap Kasat Lantas Polres Bone AKP Muh Tamrin, Minggu (29/12) malam.
Menurut mantan Kasatlantas Polres Wajo, hal itu bertujuan untuk meminimalisir potensi lakalantas di area keramaian dan memberikan rasa nyaman kepada masyarakat.
“Dikarenakan titik ini merupakan salah satu pusat keramaian di malam pergantian tahun, dengan adanya car free night, masyarakat bisa lebih aman menikmati malam pergantian tahun,” ujarnya.
AKP Muh Thamrin mengharapkan dukungan kepada masyarakat dan tetap patuhi etika, aturan Lalu Lintas kemudian selalu menjaga keselamatan dalam berlalulintas.
Sekadar diketahui, pada pengamanan Natal dan Tahun Baru 2020 sejak 23 hingga 2 Januari 2019 melibatkan sejumlah instansi lain, dari unsur TNI, Batalyon C Pelopor, Satpol PP, Dinas Kesehatan, dan Dinas Perhubungan.
Sebelumnya, Personel Kepolisian Resort (Polres) bakal menyiagakan sebanyak 600 personelnya.
Kapolres Bone, AKBP I Made Ary Pradana mengatakan dalam perayaan tahun baru ini kita siagakan personel 600 untuk fokus pada upaya pengamanan jelang natal dan tahun baru ini,” katanya.
AKBP I Made Ary. menghimbau kepada masyarakat agar senantiasa menjaga keamanan jelang natal dan tahun baru.
“Kami mengimbau masyarakat tetap menjaga situasi yang aman, tertib, dan tidak menggunakan petasan, jangan kebut kebutan, menggunakan narkoba,” imbau Mantan Kapolres Mamuju Utara.
Sambung, I Made Ary. Alangkah baiknya jika perayaan natal dan tahun ini diisi dengan hal hal yang positif, seperti zikir.
Pada kesempatan itu, Bupati Bone H.Andi Fahsar Mahdin Padjalangi bersama Forum Koordinator Pimpinan Daerah (Forkopimda) Bone naik sepeda alias gowes mengelilingi Kota Watampone.
Bupati Bone H.Andi Fahsar Mahdin Padjalangi mengungkapkan patroli yang kami lakukan rutin dalam rangka menciptakan rasa aman situasi kondusif dalam rangka memperingati perayaan Natal dan Tahun Baru 2020