29.8 C
Makassar
Saturday, June 21, 2025
HomeDaerahManajemen RSUD Andi Makkasau Terima Kunjungan PT PLN Persero

Manajemen RSUD Andi Makkasau Terima Kunjungan PT PLN Persero

PenulisLuki Amima
- Advertisement -

PAREPARE, SULSELEKSPRES.COM – Managemen PT PLN Persero cabang Parepare melakukan kunjungan ke RSUD Andi Makkasau, Kota Parepare.

Kunjungan tersebut dilakukan dalam rangka hari pelanggan Nasional yang diperingati setiap tanggal 4 September.

Direktur RSUD Andi Makkasau, Renny Anggeaeni Sari mengatakan, RSUD Andi Makkasau sebagai salah satu pelanggan terbesar PLN di Wilayah Ajatappareng.

“Kami sangat mengapresiasi kunjungan manajemen PLN Parepare ke RSUD Andi Makkasau dalam rangkaian hari pada hari pelanggan Nasional,” katanya, Kamis (9/9/2021).

Renny menjelaskan, selama ini kerjasama antara pihak RS dan PLN terjalin sangat baik.

“Setiap ada permasalahan kelistrikan di RSUD Andi Makkasau, PLN selalu responsif membantu penyelesaian. Terima kasih untuk PLN cabang Parepare, semoga semakin Memuaskan pelanggan,” tutupnya.

spot_img

Headline

spot_img
spot_img