SULSELEKSPRES.COM – Advokat Muannas Alaidid menyebut sudah saatnya penceramah Haikal Hassan Baras diproses hukum.
Dia menganggap kalau selama ini Haikal Hassan sudah cukup sering membuat keresahan. Terbaru, Haikal membuat postingan kritiknya soal penundaan ibadah haji.
Muannas mengatakan, Haikal sudah berulangkali menyebarkan konten berita bohong.
“Sdh menumpuk laporan polisi haikal hassan dari sebutan habib kafir sampai mimpi ketemu rosul semua masih berproses, belum selesai berulah lagi menyebarkan berita bohong.” kata Muannas, (6/6/2021).
“sdh saatnya dia ditindak tegas, saya diblok cc in ke dia biar gak semakin tersesat @DivHumas_Polri,” katanya lagi.
Sdh menumpuk laporan polisi haikal hassan dari sebutan habib kafir sampai mimpi ketemu rosul semua masih berproses, belum selesai berulah lagi menyebarkan berita bohong. sdh saatnya dia ditindak tegas, saya diblok cc in ke dia biar gak semakin tersesat @DivHumas_Polri https://t.co/oYAnC82DS4
— Muannas Alaidid, SH, CTL (@muannas_alaidid) June 5, 2021
Seperti banyak diberitakan, Haikal mengkritik Pemerintah Indonesia soal penundaan ibadah Haji tahun 2021. Haikal mengaitkan penundaan tersebut dengan RRC, HRS, dan Dana Haji.
“Baru pertama kali terjadi sejak ada NKRI dimana warganya tidak bisa pergi Haji. Apakah karena faktor terlalu dekat ke RRC? Apakah karena kezaliman thd HRS? Apakah karena dana haji dipaksa dipakai? Apakah murni alasan kesehatan? Apakah menunggu pengadilan akhirat saja?” tulisnya.
Cuitan ini kemudian dia hapus di Twitter. Tak hanya itu, dia juga menyampaikan penyesalan sekaligus permintaan maaf.