27 C
Makassar
Friday, April 19, 2024
HomePSMPSM Ditahan Imbang Tim Liga 2 di Laga Uji Coba

PSM Ditahan Imbang Tim Liga 2 di Laga Uji Coba

- Advertisement -

MAKASSAR, SULSELEKSPRES.COM – PSM Makassar baru saja melakoni laga persahabatan kontra tim Liga 2 asal Kalimantan Timur, Persiba Balikpapan.

Laga keduanya berlangsung di Stadion Mini Cibinong, kabupaten Bogor, pada hari ini, Selasa (18/2/2020) sore.

Di laga tersebut, anak asuh Bojan Hodak tidak mampu memanfaatkan komposisi tim yang dinilai lebih baik dari tim lawan. Alhasil PSM harus puas menutup laga dengan hasil sama kuat 2-2.

PSM Makassar sebenarnya sempat unggul lebih dulu lewat gol penyerang sayap mereka, Bayu Gatra, pada saat pertandingan memasuki menit ke-21, melalui sundulan.

Akan tetapi Persiba mampu menyamakan kedudukan melalui Aji Kusuma yang juga mencetak gol menggunakan kepala di menit akhir babak pertama.

Berakhir sama kuat di babak pertama, PSM mencoba menekan di babak kedua. Anak asuh Bojan Hodak sukses unggul 2-1 di menit ke-63, kali ini lewat aksi Yakob Sayuri.

Akan tetapi di PSM harus merelakan kemenangan mereka tertunda saat Edy Gunawan menyamakan kedudukan melalui tendangan bebas di menit ke-90+2.

Hasil sama kuat menutup laga persahabatan kedua tim. Meski begitu pelatih kepala PSM merasa puas karena ia menurunkan sejumlah pemain cadangan di laga ini.

Ia sengaja melakukan hal ini demi memberi kesempatan bermain dan mengevaluasi kinerja pemainnya dalam menyambut kompetisi yang sudah di depan mata.

“Hasil tidak terlalu penting buat saya. Di pertandingan persahabatan kali ini, saya memainkan 75 menit atau lebih bagi pemain yang kurang menit bermainnya, dan 15 menit diberikan kepada pemain yang memiliki menit bermain lebih banyak,” ujar Bojan.

Setelah laga ini, Bojan Hodak akan melakukan evaluasi terkait sulitnya penyelesaian akhir pemainnya, tidak terkecuali di lini pertahanan.

“Kita mempunyai banyak peluang, tapi kita tidak menyelesaikannya. Dan yang kedua adalah mereka mencetak dua gol chip dan kita tidak bisa menghalau di setiap penghujung babak,” lanjut Bojan.

“Kita ada banyak pertandingan, kita ada banyak pemain baru, dan kita membutuhkan kesempatan untuk friendly match. Dan bahkan ada pemain-pemain baru ini, gabung bersama kita di (1/2/2020). Mereka butuh untuk saling memahami pertandingan-pertandingan.”

“Belum lagi kita melihat pertandingan kedepan. Setelah friendly match ini, tidak ada lagi waktu kita melakukan friendly match. Karena di depan kita sudah ada pertandingan AFC dan pertandingan Liga 1.”

“Kita perlu menekankan, memfokuskan, untuk meningkatkan finishing kita. Kalau kalian lihat kemarin di pertandingan persahabatan yang sebelumnya dan di pertandingan kali ini, kita mempunyai banyak peluang. Tapi tidak terlalu bagus untuk finishing. Berarti kita akan tingkatkan itu, bekerja untuk itu, dan kita lihat saja nanti,” tegas eks pelatih timnas U19 Malaysia tersebut.

Penulis : Widyawan Setiadi

spot_img

Headline

Populer

spot_img