27.5 C
Makassar
Thursday, April 18, 2024
HomeNasionalTeddy Gusnaidi: Rizieq Harus Hadapi Proses Hukum, Jangan Ngilang Lagi

Teddy Gusnaidi: Rizieq Harus Hadapi Proses Hukum, Jangan Ngilang Lagi

Penulis(*)
- Advertisement -

SULSELEKSPRES.COM – Politisi PKPI, Teddy Gusnaidi ikut memberikan tanggapan atas kabar kepulangan Imam Besar FPI, Habib Rizieq Shihab.

Menurut dia, kepulangan Habib Rizieq ke Indonesia tidak menjadi urusan pemerintah. Namun ketika sudah tiba akan berbeda lantaran Habib Rizieq disebutnya harus menghadapi proses hukum.

Rizieq diusir dari arab saudi? itu bukan urusan pemerintah. Tapi ketika sampai di Indonesia, jadi urusan pemerintah, karena Rizieq hrs hadapi proses hukum,” kata Teddy melalui akun media sosialnya, (6/11/2020).

Dia meminta Habib Rizieq untuk tidak menghilang lagi ketika ada proses hukum terhadap dirinya.

Jangan malah ngilang lagi, misalnya ke Korea Utara, disana gak bisa pakai alasan umroh jika untuk menghindari proses hukum.” katanya.

Baca: Habib Rizieq Pulang, Begini Reaksi Tak Terduga Ahok

Habib Rizieq diketahui tersandung sejumlah kasus hukum sebelum dirinya pergi ke Arab Saudi. Beberapa kasus hukum tersebut seperti laporan dari Forum Mahasiswa Pemuda Lintas Agama terkait materi ceramah yang mengatakan, “Kalau Tuhan beranak, terus bidannya siapa?”.

Belum lagi laporan Ketua Umum PNI Marhaenisme, Sukmawati yang juga pernah melaporkan Rizieq ke Bareskrim Mabes Polri terkait pernyataan Rizieq yang menyebut Pancasila Sukarno Ketuhanan ada di pantat.

Baca: Sebut Kemkominfo Tak Berguna, Denny Siregar: Bikin Give Away Saja

Seperti diberitakan, Habib Rizieq Shihab dijadwalkan tiba di Tanah Air pada 10 November mendatang.

Habib Rizieq berangkat dari Bandara Jeddah, Arab Saudi pada hari Senin 9 November. Dia tiba di Indonesia sehari setelahnya, atau 10 November yang bertepatan pada hari pahlawan.

Habib Rizieq sendiri melalui siaran streaming sudah memastikan kepulangannya. Dia menyebut kalau dirinya akan langsung kembali ke kediamannya di Petamburan, Jakarta Barat.

“Senin tanggal 9 November, Insya Allah saya dan keluarga akan terbang dari Bandara Jeddah pukul 19.30 waktu Saudia, dengan pesawat Saudia Airlines nomor penerbangan SP 816,” ujar Habib Rizieq melalui live streaming.

Dia mengatakan, pesawat yang dia tumpangi akan tiba pada pukul 09.00 pagi. “Insya Allah, Pesawat kami akan tiba di Cengkareng pada 10 November di Terminal III pada pukul 09.00 waktu Jakarta,” katanya.

Dalam video tersebut, Habib Rizieq juga mengancam akan menempuh jalur hukum jika ada pihak yang menyoal kepulangannya. “Kalau ada yang bilang soal over stay lagi, siapapun itu, baik pejabat di Indonesia maupun diluar, akan saya tuntut secara hukum, karena itu sama saja menuduh saya melakukan pelanggaran,” pungkasnya.

(*)

[socialpoll id=”2689604″]

spot_img

Headline

Populer

spot_img