PAREPARE, SULSELEKSPRES.COM – Tim pemenangan Calon Legislatif Parepare Dapil I dari Partai NasDem nomor urut 5, Suyuti (SYT), menggelar konferensi pers terkait hasil perolehan suara yang diraih berdasarkan form C1 dari para saksi, di posko pemenangan SYT, Jalan Bau Massepe, Kelurahan Tiro Sompe, Kecamatan Bacukiki Barat, Kota Parepare, Kamis (18/04/2019).
Ketua Tim Pemenangan SYT, Ilham Sayadi pihaknya telah melakukan rekapitulasi hasil suara dan berhasil meraih suara sebesar 2.500 lebih. Hasil tersebut, kata dia, merupakan suara tertinggi untuk Partai NasDem yang mengungguli 10 Caleg lainnya di Dapil I.
BACA: ‘Hilang’ Setelah Pencoblosan, Sandiaga Uno: Maaf Belum Bisa Mendampingi Bapak
Ketua Tim Pemenangan SYT, Ilham Sayadi mengatakan, pihaknya berterima kasih kepada semua pihak yang telah membantu dan mendukung SYT selama proses Pileg berlangsung, dan berharap kemenangan yang diraih hari ini, itu pula yang akan ditetapkan KPU.
“Kemenangan ini kemenangan bersama, kemenangan masyarakat yang mendukung Suyuti, yang diberikan oleh Allah SWT di atas rel kebenaran. Meski orang menilai kami tidak akan mampu, namun faktanya kami berhasil,” ungkapnya.
BACA:Â Jokowi Menang di Berbagai Hasil Quick Count, Ini Tanggapan Wagub Sulsel
Oleh karena itu, pihaknya meminta kepada seluruh struktur pemenangan untuk tidak melakukan konvoi, dan tetap menunggu, menghargai proses sampai di KPU.
“Jadi, kita harus mengawal dan menjaga kemenangan ini. Karena, ini adalah awal dari perjuangan kita yang sesungguhnya, demi memperjuangkan aspirasi masyarakat,” katanya.
Sementara, Suyuti mengemukakan, pihaknya kembali mengucapkan terima kasih sekaligus permohonan maaf jika selama masa kampanye ada hal-hal yang kurang berkenan.
“Kemenangan ini hadir berkat perjuangan kita semua, kami tidak bisa meraih itu tanpa kerja keras kita semua. Sehingga, bantu kami mengkawal suara kami, supaya suara bisa terus dipertahankan hingga penetapan di KPU,” tandasnya.