25 C
Makassar
Friday, March 29, 2024
HomeEdukasiUnimerz Kembali Cetak Alumni Berdaya Saing Tinggi

Unimerz Kembali Cetak Alumni Berdaya Saing Tinggi

- Advertisement -
- Advertisement -

MAKASSAR, SULSELEKSPRES.COM – Universitas Megarezky (Unimerz) Makassar kembali mencetak ratusan alummi dengan kapasitas daya saing cukup tinggi. Hal ini bisa dinilai dari terserapnya seluruh alumni Unimerz di dunia kerja.

Yang terbaru, Unimerz baru saja menggelar Rapat Senat Terbuka Luar Biasa dalam rangka Wisuda lulusan Diploma, Sarjana, dan Profesi angkatan XI periode II tahun Ajaran 2019/20280, yang berlangsung di Ballroom Phinisi lantai II Hotel Claro Makassar, Kamis (1/4/2021) pagi.

Dalam momentum ini, ada 834 wisudawan yang terlibat, masing-masing dari Fakultas Keperawatan dan Kebidanan sebanyak 498 orang, Fakultas Teknologi Kesehatan sebanyak 136 orang, FKIP sebanyak 57 orang, dan Fakultas Farmasi sebanyak 143 orang.

Melalui wisuda ini, Rektor Universitas Megarezky Makassar, Prof. Dr. dr. Ali Aspar Mappahya, Sp.PD.,Sp.JP.(K.), menegaskan kepada seluruh wisudawan agar bersungguh-sungguh dalam menghadapi dunia nyata. Sebab, menurutnya, wisuda hanyalah gerbang awal menuju tantangan hidup yang lebih besar.

“Sebagai catatan, wisuda kali ini adalah wisuda terbanyak yang pernah saya temui dalam empat kali wisuda terakhir. Saya berpesan kepada anak-anak ku semua, selamat telah melewati langkah kecil, menuju langkah yang jauh lebih besar. Maka bersungguh-sungguhlah di luar sana,” jelasnya.

Selain itu, Prof Ali Aspar juga menegaskan, di usia Unimerz yang masih belia ini, mereka mampu menunjukkan peningkatan yang signifikan. Bukan hanya dari sisi kerjasama saja, tetapi juga peningkatan ranking yang meningkat secara drastis.

“Di momen ini juga saya perlu sampaikan, di usia 2 tahun ini kita mampu menunjukkan akselerasi baik dalam klasterisasi pendidikan tinggi yang dilakukan LLDIKTI, dari awalnya berada di peringkat 800-an menjadi 400-an secara nasional, dan berada di peringkat 21 Se-Sulawesi Selatan.”

BACA JUGA :  D3 Teknik Gigi Unimerz Gelar Penyuluhan di Sinjai

“Kita juga patut berbangga, dari tujuh prodi yang kita usulkan, empat diantaranya mendapat akreditasi B terbaik, yaitu Prodi Pendidikan Jasmani, Bahasa Inggris, Sosiologi, dan Pendidikan Guru Sekolah Dasar. Sementara sisanya masih dalam tahap proses perampungan,” lanjutnya.

Lebih jauh orang nomor satu Unimerz itu mengatakan, pihaknya siap bersaing dengan kampus lain dalam hal kemajuan teknologi di tahun 2034 mendatang.

“Ini adalah jalan baik bagi kita untuk menjadi universitas unggul di bidang teknologi pada tahun 2034 mendatang. Kita sadar betul perkembangan digitalisasi, sehingga kita akan terus berbenah untuk mewujudkan itu,” tegasnya.

Sementara Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi LL dikti Wilayah IX (Sulawesi dan Gorontalo), Prof. Jasruddin, mengakui perkembangan pesat Unimerz Makasaar. Ia juga mengatakan, 80 persen alumni Unimerz selalu terserap di dunia kerja. Sehingga, tidak diragukan lagi soal kapasitas dan daya saing alumninya.

“Unimerz ini kejutan. Baru dua tahun sudah dapat pencapaian luar biasa. Rankingnya terus naik. Alumninya juga 80 persen selalu terserap di dunia kerja. Saya tentu mengapresiasi ini,” jelas Prof. Jasruddin.

“Saya meyakini, Unimerz bakal menjadi kampus unggulan. Jadi tidak salah kalau orang tua menyekolahkan anaknya di Unimerz. Soal fasilitas juga silakan dicek sendiri. Saya melihat tidak jauh beda dengan Universitas Negeri. Jadi jangan ragu-ragu,” tutupnya.

Wisuda kali ini juga dilakukan dengan meneraokan protokol kesehatan yang ketat, mulai dari pemeriksaan suhu tubuh setiap peserta dan keluarga sebelum memasuki ruangan, jarak kusri yang diatur sesuai protap, menggunakan masker, juga mengginakan ruangan yang bisa menampung ribuan orang.

spot_img

Headline

Populer