24 C
Makassar
Friday, March 29, 2024
HomeHealthWarning, Kasus Positif Virus Corona Nyaris Tembus 2 Juta

Warning, Kasus Positif Virus Corona Nyaris Tembus 2 Juta

- Advertisement -
- Advertisement -

SULSELEKSPRES.COM – Kasus aktif positif virus corona nyaris menembus angka 2 juta. Dalam sehari per 20 Juni 2021 bahkan ada penambahan 13.737 kasus.

Tambahan 13.737 kasus dalam sehari ini menjadikan penderita virus mematikan ini di Indonesia totalnya mencapai 1.989.909 orang.

Tingginya angka terinfeksi ikut menaikkan kurva penderita yang mengalami kematian akibat virus tersebut. Tercatat dalam sehari ada 371 orang dinyatakan meninggal, totalnya sudah mencapai 54.662 orang.

BACA JUGA: Bucin Mah Bebas! Cowok Temui Pacar Positif Covid Bermodal Jas Hujan

Kementerian Kesehatan mencatat sebanyak 1.792.528 orang telah sembuh. Ada penambahan 6.385 pasien sembuh dari hari sebelumnya.

Dilansir dari CNNIndonesia, jumlah spesimen yang diperiksa hari ini sebanyak 89.183 sampel. Kasus aktif Covid-19 atau pasien yang dirawat dan isolasi kini mencapai 142.719 orang. Sedangkan suspek Covid-19 sebanyak 121.684 orang.

Tambahan kasus positif Covid-19 sempat berada di angka 12.990 pada 18 Juni lalu. Tambahan angka kasus Covid-19 yang nyaris mencapai 13 ribu itu menjadi yang tertinggi kedua setelah 30 Januari 2021.

Terus adanya kenaikan kasus menjadi warning bagi setiap orang untuk tetap patuh menjalankan protokol kesehatan secara ketat.

(*)

BACA JUGA :  Bantu Gowa Tekan Penularan Covid, Kemenkes RI Serahkan Bantuan APD
spot_img

Headline

Populer